SportFEAT.COM - Direktur Kepelatihan BAM Wong Choong Hann, membeberkan alasan tetap memberangkatkan wakil terbaik di India Open 2022.
Turnamen India Open 2022 sebelumnya sempat diragukan untuk digelar.
Maraknya kasus baru varian virus corona, Omicron menjadi faktor utama India Open 2022 mengalami penundaan.
Sekadar informasi, jelang India Open 2022 bergulir, tiga pebulu tangkis lokal dikonfirmasi positif Covid-19.
Sebuah turnamen yang dihelat di Negara Bolywood itu bahkan harus dihentikan gara-gara kasus tersebut.
Namun demikian, penyelenggara memastikan bahwa India Open 2022 akan tetap berjalan sesuai rencana.
Turnamen pembuka tahun kalender BWF 2022 tersebut rencananya bakal berlangsung pada 11-16 Januari mendatang.
Tim bulu tangkis Malaysia dipastikan bakal tampil dengan kekuatan terbaiknya di India Open 2022 mendatang.