SportFEAT.COM - Mantan manajer Honda Livio Suppo, berharap pabrikan Jepang tersebut merekrut Joan Mir sebagai pendamping Marc Marquez.
Repsol Honda tengah menghadapi masalah serius dalam dua musim terakhir.
Pabrikan asal Jepang itu diketahui selalu gagal menjadi juara dunia dalam dua edisi terakhir.
Cedera panjang yang dialami sang pembalap andalan Marc Marquez ditengarai menjadi biang kerok merosotnya penampilan Honda.
Baca Juga: Tak Cuma Casey Stoner, Andrea Dovizioso Ikut Kritisi Desain Trek MotoGP yang Mudah Buat Celaka
Seperti yang diketahui, Honda hanya mengandalkan Marquez untuk pengembangan RC213V.
Maka tak mengherankan jika tim berlogo sayap tunggal itu ambyar.
Jawara dua musim terakhir sendiri direbut oleh Joan Mir (MotoGP 2020) dan Fabio Quartararo (MotoGP 2021).
Repsol Honda sejatinya telah berusaha menembel kekurangan mereka dengan mendatangkan Pol Espargaro.