Find Us On Social Media :

Begini Kata Pratama Arhan usai Bawa Timnas Indonesia Permalukan Timor Leste

Pratama Arhan (kanan) melakukan selebrasi seusai mencetak gol untuk timnas Indonesia di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022.

Baca Juga: Shin Tae-yong Langsung Tunjuk Beberapa Pemain Latihan Tambahan usai Timnas Indonesia Bekuk Timor Leste

Pada menit ke-79, umpan silang Arhan gagal dibuang dengan sempurna oleh pemain bertahan Timor Leste, Filomeno Junior.

Filomeno justru menyundul bola ke arah gawang mereka sendiri sehingga terjadilah gol keempat sekaligus penutup.

Pratama Arhan pun bersyukur dengan kemenangan yang diraih timnas Indonesia atas Timor Leste.

Menurut pemain asal Blora itu, kemenangan atas Timor Leste tercipta dari hasil kerja keras seluruh tim.

"Alhamdulilah bersyukur tim kita menang, kerja tim semua, kekompakan tim," kata Pratama Arhan dalam YouTube PSSI, dikutip SportFeat dari BolaSport.com.

Meski demikian, bek berusia 20 tahun itu merasa timnas Indonesia tampil kurang maksimal.

Tapi secara permainan tim (timnas Indonesia) kurang kuat. Banyak yang harus diperbaiki."

"Kami akan memperbaiki satu per satu sesuai arahan pelatih, ini kerja tim," tutup Arhan.

Baca Juga: Di Balik Kemenangan Timnas Indonesia Vs Timor Leste, Ada Peringatan Keras dari Shin Tae-yong