Find Us On Social Media :

Minus 2 Ganda Campuran Terbaik Tanah Air, Inilah 88 Pemain Pelatnas PBSI untuk Tahun 2022!

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berhasil memenangi babak semifinal ALl England Open 2020 yang dihelat di Arena Birmingham, Inggris, Sabtu (14/3/2020).

Sedangkan Hafiz Faizal dipulangkan ke PB Jaya Raya.

Baca Juga: Waduh! Tim Bulu Tangkis China Resmi Absen di Kejuaraan Beregu Asia 2022, Ini Biang Keladinya

Dengan hengkangnya dua pasangan terbaik tersebut, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menjadi tumpuan utama di sektor ganda campuran.

Mereka akan memimpin barisan pemain muda seperti Adnan Maulana, Mychelle Chrystine Bandaso, Zacharia Josiahno Sumanti hingga Indah Cahya Sari Jamil.

Selain dua pasangan tersebut, ada satu pemain utama yang juga harus merasakan pahitnya terdepak.

Sosok yang dimaksud adalah pebulu tangkis tunggal putri Ruselli Hartawan.

Posisinya sebagai tunggal putri kedua Tanah Air digantikan oleh Putri Kusuma Wardani.

Sementara itu, tak ada perubahan signifikan di empat nomor lain.

Akan tetapi, pemain-pemain yang sempat kehilangan tempat, seperti Ikhsan Leonardo Rumbay (tunggal putra) kembali masuk tim utama.