Find Us On Social Media :

Begini Reaksi Shin Tae-yong soal Proses Naturalisasi 4 Pemain Keturunan untuk Timnas Indonesia

Pemain keturunan Indonesia yang bermain di FC Twente, Mees Hilgers

Sementara itu, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong, berharap proses naturalisasi pemain keturunan dipercepat.

"Saya berharap naturalisasi itu dipercepat."

"Saya akan sangat berterima kasih kepada pemerintah Indonesia dan PSSI jika itu bisa dilakukan," kata Shin, dikutip SportFeat dari Antara.

Kehadiran empat pemain keturunan level Eropa bisa menjadi kekuatan tambahan untuk timnas Indonesia khususnya saat mengikuti Kualifikasi Piala Asia 2022, Juni mendatang.

Baca Juga: Begini Kata Pratama Arhan usai Bawa Timnas Indonesia Permalukan Timor Leste

Jordi Amat dan Mees Hilgeers diproyeksikan untuk mengisi pos lini bertahan skuad Garuda.

Jordi Amat sendiri saat ini bermain di Liga Belgia bersama KAS Eupen, sedangkan Mees Hilgeers memperkuat FC Tweente di Luga Belanda.

Sementara, Sandy Walsh yang kini membela KV Mechelen bisa menambah kekuatan di sektor sayap penyerangan timnas Indonesia.

Adapun Ragnar Oeratmangoen bisa menjadi jaminan untuk mencetak gol karena ia adalah bomber klub Liga Belanda Go Ahead Eagles.

Baca Juga: Pelatih Timor Leste Girang Meski Anak Asuhnya Kalah Telak dari Timnas Indonesia, Ini Penyebabnya!