Find Us On Social Media :

Tes Pramusim MotoGP 2022 Sepang - Marc Marquez Dibuat Bingung Pakai Motor Baru Honda

Pembalap Repsol Honda Marc Marquez dalam tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Sepang.

SportFEAT.com - Marc Marquez heran dengan kecelakaan kedua yang membuatnya jatuh saat mengendarai motor baru Honda di tes pramusim MotoGP 2022 di Sepang.

Comeback Marc Marquez di tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Sepang diwarnai insiden crash.

Bukan cuma satu kali, tetapi dua kali Marc Marquez jatuh saat mengendarai RC213V 2022 anyar milik Honda.

Kecelakaan yang dialami Marquez terjadi pada hari pertamates pramusim MotoGP 2022 kemarin, sabtu (5/2/2022).

Baca Juga: Fabio Quartararo Ngambek Motornya Masih Sama Seperti Musim Lalu

Menjajal RC213V 2022, kata Marquez, tak semudah biasanya.

"Ini motor yang berbeda," ungkap Marc Marquez dikutip Sportfeat dari Speedweek.

"Tentu, dengan perubahan motor baru ini, ada masalah baru yang muncul."

"Saya harus memahami perasaan di bagian depan motor dan belajar lagi beberapa hal," katanya menambahkan.

Baca Juga: Tes Pramusim MotoGP 2022 - Ada 2 Hal yang Bikin Alex Rins Kecewa dengan Motor Anyar Suzuki

Perihal jatuh, Marquez mengaku ia memang melakukan sedikit kesalahan di kecelakaan pertama.

Tetapi di kecelakaan kedua, Marquez mengaku heran.

"Saya jatuh karena kesalahan saya," ucap juara dunia 8 kali itu.

"Tetapi yang kedua, itu terjadi tanpa saya tahu mengapa alasannya."

Baca Juga: Bak Mentas di Kandang Singa! Murid Valentino Rossi Bicara Kerasnya Persaingan Pembalap di MotoGP 2022

"Sepanjang hari tes, saya merasa masih belum benar-benar mengerti bagaimana mengendarai motor ini."

"Saya dapat (waktu) lap cukup bagus, tetapi soal kecelakaan itu saya masih tidak mengerti mengapa itu terjadi," kata dia.

Marc Marquez sendiri menuntaskan hari pertama di posisi kedelepan.

Baca Juga: Elkan Baggott Berpeluang Dilatih Langsung Eks Asisten Pelatih Manchester United di Tim Utama Ipswich Town

Meski hari pertamanya kurang beruntung, ia tetap membawa hasil positif.

"Saya melihat potensi besar dengan motor ini," ucap dia.

"Motor ini dan ban barunya semua bekerja cukup baik."

"Hanya saja saya masih harus memahami lagi bagaimana saya bisa memanfaatkan potensi itu."

"Secara keseluruhan motor ini bekerja dengan baik di trek ini," tukas Marquez.

Marc Marquez baru saja sembuh dari cedera lengan dan gangguang pandangan mata, diplopia.

Baca Juga: Pemusatan Latihan Timnas U-23 Indonesia Langsung Makan Korban, Begini Kata Asisten Shin Tae-yong

Mulanya, ia diprediksi akan absen di awal musim tetapi ada kemajuan yang bagus dalam fase pemulihan sehingga tim dokter membolehkannya langsung comeback di tes Sepang.

"Masalah utama saya di musim dingin ini adalah soal jarak pandang (mata saya) dan kami sangat memperhatikannya," ungkap Marquez.

"Kami juga tidak melupakan cedera lengan saya."

"Saya merasa baik, tetapi memang terkadang masih sedikit sakit," kata Marquez.

"Tapi kami punya tim pelatih yang hebat, dan kami akan terus bekerja dengan cara ini sepanjang musim," pungkas Marquez.