Find Us On Social Media :

Jadwal Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Tim Putra-Putri Indonesia Kompak Ladeni Hong Kong di Laga Perdana

Para pemain dan jajaran ofisial yang menghuni skuad Indonesia untuk tampil pada Kejuaraan Beregu Asia 2022 di Malaysia, 15-20 Februari 2022.

Baca Juga: Terungkap! Ini Target Pasangan Anyar Apriyani/Fadia di German Open 2022

Sehari setelahnya, Gregoria Mariska Tunjung dkk dijadwalkan bertemu Kazakhstan.

Lalu, mereka akan melawan Korea Selatan pada fase Grup Z terakhir, Kamis (17/2/2022).

Sementara itu, tim putra akan berhadapan dengan Korea Selatan (17/2/2022) dan India (18/2/2022).

Berkekuatan pemain muda, tim putra-putri Indonesia siap tempur menghadapi persaingan di Kejuaraan Beregu Asia 2022.

Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Indonesia Kirim Pemain Pelapis, Malaysia Tetap Was-was Tak Bisa Bersantai

Salah satu pemain ganda putri Amalia Cahaya Pratiwi mengaku tegang karena ini pertama kali tampil di ajang beregu.

Namun demikian, pemain 20 tahun itu optimistis bisa memberikan yang terbaik untuk Indonesia di Kejuaraan Beregu Asia 2022.

"Harapannya ingin bisa tampil maksimal dan berani saja," ucap Pratiwi, dikutip SportFeat dari Kompas.com

"Kalau diturunkan, saya berharap bisa menyumbang poin untuk tim," timpalnya.