Find Us On Social Media :

Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Malaysia Harus Kehilangan Salah Satu Pemain Terbaiknya Gara-gara Covid-19

Pasangan ganda putri Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan memberi kejutan di Swiss Open 2021.

SportFEAT.com - Menjelang laga perdana kabar tidak mengenakan datang dari ganda putri Malaysia, Thinaah Muralitharan yang positif Covid-19.

Kejuaraan Beregu Asia 2022 mulai digelar hari ini, Selasa (15/2/2022) di Setia City Convention Centre, Selangor, Malaysia.

Belum genap satu hari digelar kabar buruk menimpa tim putri Malaysia.

Muralitharan Thinaah yang menjadi salah satu andalan Malaysia dinyatakan positif covid-19

Thinaah merupakan pebulu tangkis ganda putri dan kerap dipasangkan dengan Pearly Tan. 

Baca Juga: Presiden BAM Sebut Kejuaraan Beregu Asia 2022 Jadi Momentum Penting untuk Malaysia dalam Hal Ini

Thinaah dan Pearly merupakan salah satu ujung tombak tim putri Malaysia untuk mencetak skor.

Hal ini membuat kekuatan Malaysia sedikit pincang.

Padahal pada laga pertama, tim putri Malaysia akan melawan sang juara bertahan, Jepang yang mengirimkan kekuatan terbaiknya.

Dengan terkonfirmasinya Thinaah positif Covid-19, tim pelatih Malaysia langsung menunjuk Valeree Siow sebagai pasangan Pearly Tan.