Find Us On Social Media :

Satu Hal yang Bikin Maverick Vinales Merasa Tenang usai Putuskan Gabung Aprilia

Berbekal hasil tes MotoGP Indonesia 2022, Maverick Vinales bertekad memenangi balapan bersama Aprilia

Vinales menyadari, ada manfaat yang didapatkannya saat dia terus beradaptasi dengan motor RS-GP.

Baca Juga: Adik Marc Marquez Blak-blakan! Sebut Honda Masih Punya Masalah pada Motor RC213V

“Kata yang benar adalah itu memberi saya ketenangan, karena saya tahu jika dalam suatu akhir pekan tidak dapat menemukan set-up," tutur Vinales.

'Kami punya banyak hari pengujian, di mana kami dapat mengambil keuntungan untuk menemukan set-up yang lebih baik,” tuturnya.

Rider berjulukan Top Gun itu menegaskan bahwa akan memanfaatkan betul keuntungan sebagai tim konsensi.

“Kami akan mengambil keuntungan maksimal, yang menurut saya akan sangat positif, terutama untuk trek yang akan kami kami datangi untuk balapan, mungkin dua atau tiga minggu kemudian," ungkap Vinales.

Baca Juga: MotoGP 2022 - Honda Harus Bersyukur Punya Pembalap Gila Seperti Marc Marquez

“Memiliki umpan balik yang baik dari sebuah tes selalu sangat positif.

"Namun, saya di sini untuk bekerja sangat keras, terutama untuk mendorong diri saya secara maksimal," tandasnya, dikutip SportFeat dari Motorsport.

Kendati begitu, bapak satu anak itu tak menampik bakal kesulitan meski mempunyai hak konsensi.