Find Us On Social Media :

Jadwal Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Indonesia Vs India, Chico Wajib Waspadai Rising Star Lakshya Sen

Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo saat berhasil mengalahkan Jeon Hyeok-jin (Korea Selatan) di Penyisihan Grup A Kejuaraan Beregu Asia 2022, di Setia City Convention Centre, Selangor, Malaysia, Kamis (17/2/2022).

India memiliki rising star Lakshya Sen yang kuat diprediksi bakal turun berlaga di partai pertama.

Baca Juga: Puig Oh Puig, Bos Repsol Honda Masih Saja Sirik dengan Gelar Juara Dunia MotoGP Milik Joan Mir dan Fabio Quartararo

Laksya Sen sendiri sudah menelan satu kekalahan saat menghadapi wakil Korea Selatan, Joen Hyeok-jin, yang kemarin dikalahkan Chico.

Tetapi, Chico tetap harus waspada.

Laskshya Sen tengah berada di fase menanjak dan sudah bertengger di peringkat 13 dunia.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Dihujani Smes Keras Menggelegar, Leo/Daniel Perpanjang Nafas Indonesia Lawan Korea Selatan

Ia merupakan Juara Asia Junior 2018 dan kini berusia 21 tahun.

Chico wajib membawa tekad dan semangatnya seperti saat mengalahkan Lee Cheuk Yiu (Hong Kong) dan Jeon Hyeok-jin, dalam pertemuan melawan Lakshya Sen.

Kemenangan di partai pertama tentu membuat Indonesia bakal lebih mudah menjalani partai-partai selanjutnya.