Meskipun belum mampu menjadi yang tercepat, setidaknya El Diablo tau kelebihan dan kekurangan motornya sebelum digunakan di musim MotoGP 2022.
Menyandang sebagai juara bertahan MotoGP tidak membuat semangat Fabio Quartararo untuk menjadi juara menurun.
Baca Juga: Ternyata Ini Kunci Marc Marquez Dominasi MotoGP Selama Satu Dekade
Pembalap asal Prancis itu bertekad mati-matian untuk mempertahankan gelarnya.
"Tahun ini saya bercita-cita seperti tahun 2021," ungkap Fabio Quartararo dilansir Sportfeat dari Motosan.es.
"Pada tahun 2021, saya menargetkan balapan demi balapan untuk meraih podium sebanyak mungkin, meraih posisi pertama atau kedua, lalu melihat apakah kami benar-benar bisa berjuang untuk gelar juara."
Meskipun sudah puas dengan motornya, pembalap berusia 22 tahun itu masih berharap timnya bisa mengembangkan lagi kualitasnya di berbagai aspek.
"Sensasi motor sudah sangat bagus, tetapi kami belum menemukan apa yang saya harapkan, yaitu memiliki tenaga lebih."
"Namun, di aerodinamika kami mengalami peningkatan dan saya pikir itu positif."
"Pada kenyataannya, saya akan memberikan segalanya untuk memperjuangkan kemenangan dan podium."
"Ini akan menjadi musim yang menyenangkan, dan saya pikir MotoGP saat ini berkembang sedikit demi sedikit, dan itu akan menarik untuk melihat MotoGP di canal, karena itu akan menjadi sebuah pertunjukan yang bagus," imbuh Fabio Quartararo.
MotoGP 2022 akan memulai serinya pada 4-6 Maret mendatang di Sirkuit Losail, Qatar sebagai seri pembuka.
Kemudian akan dilanjutkan menuju MotoGP Indonesia 2022 yang dijadwalkan bergulir pada 18-20 Maret.