Find Us On Social Media :

Diperkuat Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra, Ini Daftar Skuad Indonesia untuk Korea Open 2022

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan saat naik podium ganda putra Denmark Open 2019, di Odense Sportspark, Denmark, Minggu (20/10/2019).

SportFEAT.COM - PBSI merilis daftar skuad bulu tangkis Indonesia untuk ajang Korea Open 2022. Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra masuk list.

Tim bulu tangkis Indonesia dipastikan tampil dengan susunan pemain terbaiknya pada turnamen Korea Open 2022.

Korea Open 2022 menurut rencana akan berlangsung pada 5-10 April mendatang.

Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) telah merilis skuad untuk gelaran Korea Open 2022.

 Baca Juga: Orleans Masters 2022 - Indonesia Turunkan Skuad Muda, Ada yang Masih Berusia 16 Tahun!

Untuk sektor tunggal putra, PBSI menerjunkan dua wakil terbaiknya Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie..

Selain kedua pemain terbaiknya tersebut, PBSI turut mendaftarkan Shesar Hiren Rhustavito untuk melengkapi komposisi pemain di nomor tunggal putra.

Berbeda dengan sektor tunggal putra, PBSI justru tak mengirimkan satu wakil pun dari nomor tunggal putri.

Pemain-pemain seperti Gregoria Mariska Tunjung, Putri Kusuma Wardani hingga Stephani Susanto dipastikan absen pada Korea Open 2022.

Baca Juga: Efek Invasi Rusia Ke Ukraina, PBSI Batal Kirim Atletnya untuk ajang Polish International Challenge 2022

Sementara itu, dari sektor ganda putra, PBSI memastikan bakal tampil dengan susunan pemain terbaik.

Dua pasangan terbaik dunia yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bakal mentas.

Selain Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra, juara Korea Open 2019 yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tak ketinggalan akan unjuk gigi.

Baca Juga: Kejar Ketertinggalan, BAM Gerak Cepat Tunjuk Pelatih Ganda Putri Baru

Masih ada lagi tiga pasangan muda yang melengkapi susunan pemain untuk sektor ganda putra

Mereka adalah Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich YY Rambitan, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Dari sektor ganda putri, Indonesia akan memainkan tiga pasangan, dimana dua di antaranya adalah ganda putri yang baru dibentuk.

Kedua pasangan anyar yang dimaksud adalah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Ribka Sugiarto/Febby Valencia Dwijayanti.

Adapun satu wakil lainnya adalah pasangan yang tengah naik daun Nita Violina Marwah/Putri Syaikah.

Baca Juga: Setelah Fitriani, Giliran Ruselli Hartawan Merambah ke Ganda Putri

Di sisi lain, dua pasangan ganda campuran melengkapi barisan wakil yang diterjunkan Indonesia untuk Korea Open 2022.

Mereka adalah Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso.

Berikut susunan pemain Indonesia untuk ajang Korea Open 2022, 5-10 April mendatang.

Berikut para pemain Indonesia yang diturunkan di Korea Open 2022:

Tunggal Putra

Anthony Sinisuka GintingJonatan ChristieShesar Hiren Rhustavito

Ganda Putra

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi GideonHendra Setiawan/Mohammad Ahsan*Fajar Alfian/Muhammad Rian ArdiantoPramudya Kusumawardana/Yeremia E.Y. Yacob RambitanLeo Rolly Carnando/Daniel MarthinBagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri

Ganda Putri

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva RamadhantiNita Violina Marwah/Putri SyaikahRibka Sugiarto/Febby Valencia Dwijayanti

Ganda Campuran

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas MentariAdnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso(*) pemain non-pelatnas