Find Us On Social Media :

Yamaha Berikan Misi Khusus untuk Franco Morbidelli pada MotoGP 2022, Kira-kira Apa Ya?

Franco Morbidelli.

“Morbidelli mengawali musim cukup bagus lalu mengalami cedera. Ia lalu memutuskan untuk operasi dan pindah ke tim pabrikan.

“Mungkin ia ingin secepat mungkin kembali menggeber motor agar pemulihan berjalan lebih cepat. Tetapi itu justru membuat kondisinya memburuk."

Baca Juga: Bermental Baja, Nyali Fabio Quartararo Tak Akan Ciut meski Ducati Mendominasi Grid MotoGP 2022

Lebih jauh, Meregalli juga menjelaskan sebenarnya Morbidelli tak mengusung target apa pun saat comeback bersama pabrikan Yamaha musim lalu.

Pembalap 26 tahun itu hanya berusaha beradaptasi dengan motor dengan kru yang baru.

"Saya sangat menantikan bisa melihat Morbidelli kembali ke bentuk terbaik," tutur Meregalli.

"Mengendarai motor seperti saat sebelum cedera.

"Ia sudah terbiasa dengan motor ini dan kami tahu ia sangat cocok dengan M1 setelan kami,” pungkas Meregalli.

Baca Juga: Demi Pertahankan Gelar Juara Dunia, Fabio Quartararo Sampai Rela Latihan dengan Cara Begini

Saat ini, Franco Morbidelli tengah fokus mempersiapkan diri sebelum tampil di MotoGP 2022.

Jebolan VR46 Riders Academy itu diketahui tampil di tes pramusim MotoGP 2022 di Sepang dan Mandalika.

Dari dua sesi tes di Sepang, Malaysia, Morbidelli memang hanya finis di posisi ke-24 dari 27 pembalap.

Namun dari waktu kombinasi tiga sesi tes di Pertamina Mandalika Circuit, Indonesia, Morbidelli mampu berada di posisi kelima.