Find Us On Social Media :

Joan Mir Pindah Repsol Honda atau Yamaha? Begini Jawaban Tegasnya

Joan Mir (Suzuki Ecstar) dan Marc Marquez (Repsol Hodna)

SportFEAT.com - Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir menanggapi rumor MotoGP yang menyebutnya bakal pindah ke Honda atau Yamaha.

Joan Mir akhirnya angkat bicara terkait rumor MotoGP yang terus mengungkit namanya.

Belakangan, Joan Mir dikaitkan dengan dua tim lain yakni Repsol Honda dan Yamaha.

Rumor pertama menyebutkan Joan Mir tengah dirlirik Repsol Honda dan bakal dijadikan rekan setim Marc Marquez.

Baca Juga: Marc Marquez Tak Suka Alberto Puig Beranggapan Begini Soal Gelar Juara Dunia

Rumor kedua justru menyebut Mir bakal direkrut Yamaha untuk menggantikan posisi Fabio Quartararo.

Mendengar rumor-rumor yang semakin liar berkembang, Joan Mir akhirnya memberikan sebuah wawancara pada media Spanyol, Diario AS.

Pembalap 24 tahun itu menegaskan bahwa prioritasnya saat ini adalah berada di Suzuki.

Dan Mir masih mengejar gelar juara dunia bersama Suzuki lagi di MotoGP 2022.

"Sejak awal, saya fokus memulai musim 2022 dengan baik, karena tujuan saya adalah menjadi juara dunia bersama Suzuki lagi," ujar Joan Mir dikutip Sportfeat dari Motosan.es.

Baca Juga: 2 Nama Baru Calon Penggawa Timnas Indonesia, Salah Satunya Eks Pemain Juventus!

"Seperti yang saya katakan di pramusim, saya ingin melihat bagaimana motor baru Suzuki berjalan dan juga apa yang terjadi dengan manajer tim baru."

Rumor yang menyeret nama Joan Mir terus berkembang lantaran ia masih belum meneken perpanjangan kontrak bersama Suzuki.

Padahal kontraknya akan habis pada akhir tahun ini.

Baca Juga: Satu Hal yang Jadi Ancaman Marc Marquez dalam Usaha Gondol Gelar Juara Dunia MotoGP 2022

Namun Mir menegaskan bahwa ia akan memprioritaskan Suzuki.

"Saya pikir Suzuki telah berusaha keras untuk memenuhi permintaan kami," ucap Mir.

"Oleh karena itu, prioritas saya adalah memperbarui kontrak saya."

Baca Juga: Bermental Baja, Nyali Fabio Quartararo Tak Akan Ciut meski Ducati Mendominasi Grid MotoGP 2022

"Perwakilan saya akan bertemu dengan Livio dan Sahara untuk membahas dan merundingkan detail pembaruan," tegasnya.

Joan Mir sebelumnya dirumorkan sudah berkontak dengan perwakilan Yamaha.

Namun kini pembalap asal Spanyol itu menepis dengan tegas rumor tersebut.

Baca Juga: Demi Pertahankan Gelar Juara Dunia, Fabio Quartararo Sampai Rela Latihan dengan Cara Begini

"Saya dapat meyakinkan Anda bahwa rumor yang menempatkan saya di Honda atau Yamaha sepenuhnya salah," tegas Mir.

"Saya sangat menghormati kedua tim pabrikan itu karena mereka telah memenangkan banyak Juara Dunia, tetapi prioritas saya adalah melanjutkan dengan Suzuki," tukas Joan Mir.

Mir menjelaskan bawah manajernya akan segera berbicara kepada pihak Suzuki terkait perpanjangan kontrak.

Baca Juga: Marcus/Kevin Fokus All England Open 2022, Fajar/Rian Diharapkan Buat Kejutan

Namun di sisi lain Mir tidak menutup kemungkinan untuk pindah tim.

"Bukan berarti semua pintu tertutup. Perwakilan saya akan bernegosiasi dengan mereka (Suzuki) pada balapan berikutnya," kata Mir.

"Kami tidak terburu-buru, saya juga tidak khawatir dengan masa depan saya."

"Saya yakin akan memiliki tim bagus pada musim berikutnya," ucapnya berkilah.