SportFEAT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo, memiliki siasat untuk merebut gelar perdana musim ini di MotoGP Qatar 2022.
Ajang MotoGP 2022 resmi dibuka pada hari ini, Minggu (6/3/2022) dan dimulai dengan menggelar MotoGP Qatar 2022.
Perlombaan MotoGP Qatar 2022 rencananya berlangsung di Sirkuit Losail.
Namun demikian, Fabio Quartararo harus memulai perlombaan dengan posisi kurang menguntungkan.
Baca Juga: MotoGP Qatar 2022 - Ternyata Ini Strategi Marc Marquez demi Raih Kemenangan Perdana
Rider andalan Monster Energy Yamaha itu mengawali ajang MotoGP Qatar 2022 dari posisi kesebelas.
Hal tersebut tak terlepas dari performa kurang memuaskan Quartararo selama menjalani kualifikasi, Sabtu (5/3/2022).
Kendati bakal memulai balapan dari barisan tengah, juara dunia MotoGP 2021 itu tak akan menyerah begitu saja.
Quartararo bahkan siap memberikan penampilan seratus persen di atas motor YZR-M1 yang menurutnya belum terlalu sempurna.