SportFEAT.com - Jorge Martin mengaku lengan kanannya sangat kesakitan usai ditabrak dalam insiden kecelakaan bersama Francesco Bagnaia di MotoGP Qatar 2022.
Jorge Martin bernasib sungguh apes di MotoGP Qatar 2022.
Sudah podium gagal diraih, ia masih harus merana menanggung akibat dari kecelakaan yang ia alami.
Pembalap Pramc Ducati itu sejatinya tampil kuat sebelum race MotoGP Qatar 2022.
Baca Juga: Yamaha Tak Lagi di Depan di Sirkuit Kesayangan, Mungkinkah Fabio Quartararo Mau Bertahan?
Jorge Martin berhasil tampil memukau di kualifikasi hingga mengamankan pole position.
Start dari posisi terdepan sempat membuat Martin banyak dijagokan.
Martin mulai dinilai berbahya dan bakal jadi salah satu pembalap tersubur di musim ini.
Namun, prediksi tersebut salah total.
Martin bahkan mengawali balapan dengan start cukup buruk.
Baca Juga: MotoGP Qatar 2022 - Biang Kerok yang Bikin Fabio Quartararo Merana Sepanjang Balapan
Ia langsung tercecer ke barisan tengah.
Meski berusaha merangsak naik, ia kesulitan menembus barisan depan.
Di saat sedang berjuang mempertahankan posisinya di barisan tengah, nasib apes menimpa Martin.
Martin yang akan menyalip Francesco Bagnaia dari sisi luar, terjatuh usai ditabrak Bagnaia.
Baca Juga: Usai MotoGP Qatar 2022, Marc Marquez Jauh Lebih Takut dengan Enea Bastianini daripada Pol Espargaro
Ia terseret ikut Bagnaia ke area gravel.
Keduanya sama-sama gagal menutnaskan balapan.
Masih belum berhenti di situ, kini Martin justru mulai meraskaan rasa sakit di tangannya akibat insiden kecelakaan tersebut.
Baca Juga: Legasi Valentino Rossi Tak Pudar, Sang Murid Berhasil Jadi Pemenang di 2 Kelas Berbeda!
"Saya sempat sangat takut karena saya terseret hingga area gravel sangat cepat sekali," kata Jorge Martin dikutip Sportfeat dari Motosan.es.
"Saya rasa Pecco menabrak saya di tangan kanan dan pada saat itulah mulai terasa sakit."
"Saya sangat kesakitan, saya akan memeriksanya besok di Barcelona," ungkapnya.
"Saya harap tidak ada yang serius," kata pembalap asal Spanyol itu.
Baca Juga: Satu Lagi Pemain Keturunan Tertarik Perkuat Timnas Indonesia, Saat Ini Main di Liga Swiss!
Jorge Martin sangat berharap masih bisa tampil prima jelang balapan di MotoGP Indonesia 2022.
Seri MotoGP Indonesia 2022 bakal jadi seri kedua setelah Qatar, berlangsung pada 18-20 Maret.
"Saya juga sangat berharap bisa dalam kondisi baik di Indonesia," tukas Martin.
Martin mengaku sangat kecewa dengan hasil tersebut.
Bukan karena kecelakaannya, tapi sejak ia gagal mengamankan posisi bagus pada balapan meski sudah start terdepan.
"Saya pikir kami (tim Ducati) bisa berada di posisi 3 besar. Pada awalnya saya sangat dekat dengan Enea Bastianini, saya harus membuka diri untuk menghindari saling senggol," kata Martin.
"Dan beberapa pembalap mulai melewati saya, sejak saat itu semuanya terasa serba salah."
"Ini bukan hari terbaik saya," ucap dia.