SportFEAT.com – Setelah belum tampil maksimal di seri pembuka MotoGP, manajer tim Suzuki, Livio Suppo masih memiliki PR yang harus segera diselesaikan.
Salah satu tim MotoGP, Suzuki ditinggal Davide Brivio yang memilih hengkang ke Direktur Balap Alphine F1 Team di Formula 1 pada awal tahun 2021.
Namun, Suzuki baru berhasil mendapat manajer tim baru dengan menunjuk Livio Suppo pada Februari lalu.
Livio Suppo bukan sosok asing di dunia MotoGP.
Pria Italia itu telah malang melintang hampir dua dekade di MotoGP.
Setelah berhasil membawa Joan Mir menjadi juara dunia pada tahun 2020, Suzuki belum lagi bisa menorehkan prestasi yang sama lagi.
Di Suzuki, Suppo memliki banyak tugas yang harus ia selesaikan.
“Semua orang mengerti bahwa hal terbaik untuk semua orang adalah memulihkan angka itu,” ungkap Livio Suppo dilansir Sportfeat dari laman Motosan.
Suppo selalu menganggap jika posisi manajer tim adalah salah satu posisi krusial pada tim MotoGP.