Find Us On Social Media :

All England Open 2022 - Sempat Positif Covid-19, Jonatan Christie Kini Telah Menyusul Rekannya ke Inggris

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie berselebrasi usai menjuarai Thomas Cup 2020.

SportFEAT.com – Dinyatakan positif Covid-19 saat berlangsungnya German Open 2022, Jonatan Christie kini sudah Negatif dan siap mengikuti ajang All England Open 2022.

Kabar tak mengenakan sempat dialami oleh tunggal putra andalan Indonesia Jonatan Christie saat berkompetisi di ajang German Open 2022.

Di tengah berlangsungnya kompetisi, Jonatan Christie dikonfirmasi positif Covid-19.

Hasil itu deketahui setelah hasil tes PCR atlet yang biasa dipanggil Jojo itu keluar pada Kamis (10/3/2022) kemarin.

Sebelumnya Jojo memang sempat mengeluhkan sedikit gejala.

Baca Juga: Belum Maksimal di Qatar, Livio Suppo Masih Memiliki Tugas Berat di Suzuki

Pada laga melawan Kunlavut Vitidsarn, Jojo memang menunjukan performa yang tidak biasanya.

Dalam beberapa momen, ia terlihat mengirup nafas panjang seperti sedang keletihan.

Di pertandingan tersebut, Jojo harus mengakui keunggulan wakil Thailand itu dengan skor 20-22, 9-21.

Pada ajang German Open 2022 sendiri, tim Indonesia memang diwajibkan menjalani tes dua hari sekali.

 Baca Juga: Mantan Rival Valentino Rossi Ramal Ducati Bakal Kesulitan di MotoGP Indonesia 2022

Tes itu harus dilalui tim Indonesia karena produk vaksin Sinovac yang didapatkan oleh tim Indonesia, hal itu karena peraturan panitia dan pemerintah setempat.

Kabar terbaru, Jonatan Chrsitie kini sudah dinyatakan Negatif setelah menjalani dua hasil tes pada Sabtu (12/3/2022) dan Minggu (13/3/2022).

Kabar itu diketahui lewat unggahan akun twitter resmi PBSI pada siang ini.

"Jonatan Christie yang sebelumnya terkonfirmasi positif Covid-19 akhirnya dinyatakan negatif setelah menjalani dua kali tes PCR pada hari Sabtu (12/3) dan Minggu (13/3) kemarin," tulis PBSI.

Baca Juga: Manajer Suzuki Ecstar Beberkan Pembalap Paling Berbakat yang Pernah Ditangani, Marc Marquez?

Saat ini Jojo dan tim sudah berangkat menuju Inggris dari Jerman untuk melakoni ajang All England tengah pekan ini.

Setibanya di Inggris, tim Indonesia harus kembali menjalani Tes PCR untuk memastikan rombongan tim bebas dari Covid-19.

Baca Juga: Bos KTM Masih Percaya dengan Potensi Pembalap yang Memecahkan Rekor Marc Marquez Ini

Jonatan Christie merupakan unggulan ke tujuh pada ajang All England 2022. 

Pada ajang All England Open 2022, Jonatan Christie akan berhadapan dengan Rasmus Gemke wakil dari Denmark.