Selepas jeda interval, Koga/Saito sukses mencuri dua angka beruntun dan menambah keunggulan menjadi 8-13.
Pasangan Negeri Sakura ini tak memberi kesempatan Marcus/Kevin dan mempertahankan keunggulan lima angka menjadi 13-18.
Marcus/Kevin akhirnya menyerah di gim pertama dengan skor 15-21 dadi Koga/Saito.
Di gim kedua, pasangan ranking satu dunia tersebut belum mampu lepas dari tekanan lawan.
Koga/Saito bahkan mampu unggul tiga angka dengan skor 1-4.
Meski begitu, Marcus/Kevin merebut tiga angka beruntun untuk menyamakan kedudukan menjadi 4-4.
Akan tetapi, pasangan Jepang kembali bangkit dan memimpin dua angka 4-6.
Koga/Saito akhirnya menutup interval kedua dengan keunggulan tipis 9-11.