Find Us On Social Media :

Rekap Swiss Open 2022 - Fajar/Rian Melaju, Indonesia Masih Sisakan 7 Wakil

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berselebrasi saat memenangi laga atas Ou Xuan Yi/Zhang Nan (China) pada babak kedua Indonesia Masters 2020, di Istora Senayan Jakarta, Kamis (16/1/2020).

SportFEAT.com – Menjalani hari kedua Swiss Open 2022, enam wakil Indonesia harus gugur, termasuk Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Turnamen Swiss Open 2022 telah masuk hari kedua pada Rabu (23/3/2022) kemarin.

Sebanyak sebelas wakil Indonesia memperebutkan tiket untuk lolos ke babak 16 besar.

Pada pertandingan wakl Indonesia pertama kemarin, Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami harus mengakui kemenangan pasangan dari Singapuran Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han dengan skor 17-21, 12-21.

Di sisi lain, tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie yang menjadi unggulank keempat di turnamen,  berhasil menang dengan dua gim langsung atas wakil Prancis, Thomas Rouxel.

Baca Juga: Akibat Digantung Fabio Quartararo, Yamaha Mulai Pepet Terus Toprak Razgatlioglu

Jojo sapaan akrabnya menang dua gim langsung dengan skor telak 21-10, 21-15.

Di ganda putra, pertandingan seru dipertontonkan oleh Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan saat menghadapi wakil Jepang Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi.

Gim pertama langsung menjadi gim yang melelahkan bagi Pramudya/Yeremia dan harus mengakui kemenangan lawannya dengan skor tipis 29-30.

Untungnya, Pramudya/Yeremia mampu bangkit dan membawa dua kemenangan di gim selanjutnya dengan skor 29-30, 21-11, 21-17.