Find Us On Social Media :

Hasil Swiss Open 2022 - Fajar/Rian Kandaskan Ganda Putra Terbaik Malaysia dan Melenggang ke Final, Dendam Kesumat Terbalaskan

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, beraksi dalam laga semifinal Korea Open 2019, 28 September 2019.

SportFEAT.com - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil mengalahkan ganda putra terbaik Malaysia di babak semifinal Swiss Open 2022.

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses melaju ke final Swiss Open 2022.

Kepastian itu didapat setelah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memetik kemenangan pada babak semifinal Swiss Open 2022, Minggu (27/6/2022) dini hari WIB.

Fajar/Rian berhasil menaklukkan ganda putra terbaik Malaysia sekaligus unggulan kedua, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dalam pertarungan rubber game.

Baca Juga: Link Live Streaming Swiss Open 2022 - Live iNews TV, 5 Wakil Indonesia Berlaga Malam Ini

Bermain di lapangan 1 St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Fajar/Rian mampu menundukkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan skor 22-20, 13-21, 21-8 dalam 51 menit.

Kemenangan Fajar/Rian atas Aaron Chia/Soh Wooi Yik hari ini begitu penuh makna.

Hasil ini menandai kembalinya Fajar/Rian memijak final Swiss Open, setelah menjuarai turnamen BWF World Tour Super 300 tersebut pada edisi 2019.

Selanjutnya, dengan kemenangan ini, merekajuga  akhirnya kembali memijak babak final turnamen BWF World Tour setelah hampir 3 tahun lamanya.

Terakhir kali duo FajRi melesat ke babak final turnamen BWF ialah di Korea Open pada September 2019.