Find Us On Social Media :

Meski Sembuh, Keperkasaan Marc Marquez Diyakini Akan Segera Tamat di MotoGP

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez saat tampil di sesi FP MotoGP Americas 2021 di sirkuit COTA, Austin, Texas.

SportFEAT.com – Sekalipun bisa sembuh dari diplopia, Marc Marquez diyakini tidak akan bisa kembali ganas di MotoGP akibat rasa trauma.

Cedera penglihatan ganda (diplopia) masih terus menghantui karier pembalap Repsol Honda, Marc Marquez.

Pembalap asal Spanyol itu kembali mengidap diplopia usai mengalami kecelakaan saat tes pemanasan pagi di Sirkuit Mandalika.

Hingga artikel ini ditulis, belum ada konfirmasi resmi apakah Marc Marquez dapat mengikuti seri selanjutnya di MotoGP Argentina 2022.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Argentina 2022 - Siap-siap Sahur Sambil Ditemani Aksi Fabio Quartararo Cs

Menurut Keith Huewen yang juga seorang mantan pembalap, menyebut bahwa kalaupun Marc Marquez kembali balapan, maka kemungkinan ia akan kesulitan untuk merebut gelar juara dunia MotoGP lagi.

Hal itu menurutnya tidak lepas dari rasa trauma yang akan menghinggapi Marquez dan diprediksi tidak akan lagi merasa lepas saat mengendarai kuda besinya.

“Cedera ini (diplopia) tidak seperti patah tulang yang bisa diperbaiki secara mekanis," Huewen dilansir Sportfeat dari Crash.net.

Baca Juga: Alasan Valentino Rossi Sudah Tidak Mau Memegang Motor MotoGP Lagi

"Cedera mata bagi saya sepenuhnya non medis, sedikit seperti cedera otak."