SportFEAT.com - Selain MotoGP Argentina 2022, Marc Marquez diprediksi absen sepanjang bulan puasa pada April mendatang yang bisa mengakibatkan takhtanya di sirkuit COTA tergusur.
Repsol Honda telah mengumumkan absennya Marc Marquez dari MotoGP Argentina 2022 yang digelar pekan ini, 1-3 April 2022.
Absennya Marc Marquez diakibatkan kondisi diplopianya yang kemungkinan belum sembuh hingga dinyatakan belum fit untuk balapan.
Kabar buruk tersebut kini menjadi bertambah dua kali lipat setelah CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpelete mengungkap bahwa Marc Marquez juga akan absen di seri MotoGP Americas 2022.
Baca Juga: Eks Pembalap Inggris Tuding Alberto Puig Terlalu Memaksa Marc Marquez untuk Segera Ngaspal
Sebagaimana dilansir Sportfeat dalam wawancara Speedweek, Carmelo Ezpeleta ditanya soal kapan Marquez comeback.
Namun jawabannya mengindikasikan bahwa juara dunia 8 kali itu kemungkinan absen lebih lama.
"Diplopianya tidak seburuk yang terjadi pada Oktober 2021 lalu. Saya berharap dia bisa balapan lagi sesegera mungkin," ucap Carmelo Ezpeleta.
"Mungkin dia akan mencoba comeback di Portimao pada 24 April (MotoGP Portugal 2022). Tapi, sepertinya dia membutuhkan istirahat lebih lama," kata Ezpeleta.
Baca Juga: Motif Terselubung RANS Cilegon FC Datangkan Pesepak Bola Legendaris Brasil Ronaldinho
Jawaban Carmelo Ezpeleta jelas mengindikaskan bahwa Marquez bisa saja absen sepanjang bulan April.
Jika benar, maka pembalap 29 tahun itu bakal melewatkan 3 seri MotoGP beruntun.
Di seri Americas, jika Marquez absen, maka takhtanya di Sirkuit COTA akan terenggut.
Baca Juga: Valentino Rossi Buka Kans Comeback ke Ajang MotoGP, Begini Kata Luca Marini!
Sejauh ini, Marc Marquez dikenal sebagai pembalap yang sering menang di sirkuit COTA, yang memiliki karakteristik sirkuit kidal kesukaan dia.
Tahun lalu, Marquez memenangi seri Americas dengan heroik meski lengannya saat itu belum pulih benar.
Di sisi lain, Carmelo Ezpeleta berharap Marquez tidak akan terlalu menggebu mengejar gelar juara dunia MotoGP 2022 ketika sudah kembali balapan.
Seperti diketahui, sejak awal musim, Maquez blak-blakan masih berani untuk menjadi pesaing dalam perebutan gelar juara dunia.
Namun melihat kondisinya sekarang, Marquez lebih baik fokus menjalani balapan dengan meminimalisir kecelakaan.
"Marquez seharusnya tidak berpikir tentang memenangkan Juara Dunia dulu," ucap Carmelo Ezpeleta.
Baca Juga: Orleans Masters 2022 - Motif Terselubung Christian Adinata Kejar Peringkat
"Sebaiknya dia fokus balapan individu. Musim masih panjang. Kami punya 21 seri balapan yan direncanakan. Itu juga akan tergantung hasil permbalap lain."
"Jika pembalap hanya memenangkan 1 seri balapan, Marc masih bisa bersaing memperebutkan gelar jika dia bisa konsisten dulu," imbuhnya.
Memang bakal jadi lebih berat bagi Marquez ketika ia comeback nanti.
Namun yang paling diutamakan Carmelo Ezpeleta adalah ia berharap Marquez segera sembuh dan bisa mentas di Portimao.