Find Us On Social Media :

Thomas Cup 2022 - Indonesia Rahasiakan Susunan Tim Sampai Tanggal Ini, Ganda Putra Banyak Stok

Pelatih ganda putra Indonesia, Herry IP (tengah) berpose bersama Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana usai menjuarai All England Open 2022, Minggu (20/3/2022).

SportFEAT.com - Tim Indonesia masih merahasiakan susunan pemain di Thomas Cup 2022, ganda putra paling banyak stok yang memperbanyak variasi strategi.

Sebagai juara bertahan, tim putra Indonesia akan kembali menurunkan susunan pemain terbaik di Thomas Cup 2022.

Namun, Indonesia masih belum mengumumkannya ke publik.

Tim Indonesia baru akan menunjukkan siapa saja susunan tim Merah Putih di Thomas Cup 2022 pada tanggal 22 April 2022 mendatang.

Baca Juga: Thomas Cup 2022 - Deja Vu Tim Indonesia Masuk Grup Sulit, Pengalaman Menang Dramatis Jadi Bekal Penting

Tanggal tersebut merupakan tanggal terakhir batas deadline setiap tim mengirimkan skuad ke BWF untuk Thomas dan Uber Cup 2022.

Selain bagian dari strategi, masih dirahasikannya susunan tim Indonesia ini juga turut mematangkan kekuatan skuad Merah Putih.

Indonesia baru menikmati trofi juara Thomas Cup 2020 selama 7 bulan.

Tentu tekad untuk kembali juara di edisi Thomas Cup 2022 semakin menguat demi mempertahankan rekor pemenang terbanyak di ajang ini.

Pada Piala Thomas 2020, Indonesia diperkuat Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito, dan Chico Aura Dwi Wardoyo, pada sektor tunggal putra.

Baca Juga: Jadwal Orleans Masters 2022 - 3 Wakil Indonesia Tembus Semifinal, Rehan/Lisa Tantang Ganda Campuran Malaysia

Sementara pada nomor ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon, Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan, Hendra Setiawan, Fajar Alfian, Muhammad Rian Ardianto, Leo Rolly Carnando, dan Daniel Marthin.

Perubahan susunan pemain kemungkinan tidak banyak.

Namun melesatnya nama Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri yang baru saja juara All England Open 2022 bisa jadi bakal diperhtungkan.

Baca Juga: Karena Hal ini, Lee Zii Jia Akhirnya Putuskan Absen di Korea Open 2022

Apalagi, di turnamen prestisius itu, Bagas/Fikri mengalahkan Juara Dunia 2021, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi asal Jepang.

Setelah itu, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan juga menanjak di Swiss Open 2022.

Pram/Yere berhasil mengalahkan sejumlah unggulan diantaranya Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) dan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark).

Baca Juga: Hasil Orleans Masters 2022 - Tak Sampai Setengah Jam, Putri KW Bungkam Wakil Estonia untuk Segel Satu Tiket Semifinal

Banyaknya stok ganda putra Indonesia memungkinkan skuad Merah Putih memiliki banyak variasi strategi dan variasi pasangan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan saat berjumpa lawan tertentu.

Fajar Alfian yang menjadi salah satu pahlawan kemenangan Indonesia di final Thomas Cup 2020, mengatakan bahwa siapapun yang ditunjuk pada edisi tahun ini harus siap.

Selain itu, Fajar juga menegaskan bahwa pada Thomas Cup 2022, harus mau berjuang mati-matian.

"Untuk tim Indonesia sendiri saya optimis bisa mempertahankan gelar Piala Thomas," ungkap Fajar dalam rilis pers PBSI.

"Pemainnya memang belum ditunjuk, tapi yang jelas siapa pun yang ditunjuk nanti harus siap dan tampil mati-matian," kata Fajar yang baru saja juara Swiss Open 2022 bersama Muhammad Rian Ardianto ini.

Fajar juga memprediksi bahwa susunan pemain dari tim negara lain kurang lebih masih akan tetap sama.

"Menurut saya peluang cukup terbuka, sama seperti tahun lalu. Kurang lebih tidak ada perbedaan dari skuad negara lain," imbuh Fajar.

Thomas dan Uber Cup 2022 sendiri akan diselenggarakan pada 8-15 Mei 2022 di Bangkok, Thailand. Turnamen tersebut bergulir bersamaan dengan SEA Games 2022 yang dihelat mulai 15-23 Mei di Vietnam.

Untuk itu, PBSI juga sudah menegaskan bahwa mereka akan membagi tim agar langsung fokus pada turnamen masing-masing dari dua ajang tersebut.

"Ya, betul. Maka kami memutuskan untuk membagi dua tim yang kekutannya merata. Tidak ada pemain yang sama akan turun di dua turnamen tersebut," kata Kabid Binpred PBSI, Rionny Mainaky.

"Ini agar persiapan para pemain berjalan lancar dan fokus," katanya.

"Semoga kita bisa meraih prestasi maksimal," tutur Rionny.