Find Us On Social Media :

Hasil MotoGP Argentina 2022 - Aleix Espargaro Ukir Sejarah, 3 Pembalap Spanyol Naik Podium, Fabio Quartararo Merana

Pembalap Aprilia Aleix Espargaro, saat menyentuh garis finis di ajang MotoGP Argentina 2022.

Baca Juga: Link Live Streaming MotoGP Argentina 2022 - Menanti Sahur Sambil Jadi Saksi Juara Baru Penggusur Marc Marquez

Motor YZR-M1 yang ditunggangi murid Valentino Rossi itu mengalami masalah dan membuatnya tak mampu menyelesaikan lomba.

Memasuki putaran kesembilan, andalan Ducati Francesco Bagnaia mulai merangsek ke urutan delapan.

Runner-up MotoGP 2021 itu bahkan berhasil mengasapi rider Mooney VR46 Racing Team Luca Marini.

Bagnaia berhasil menembus posisi ketujuh dan berada tepat di belakang Maverick Vinales (Aprilia).

Saat perlombaan menyisakan 12 lap, Aleix Espargaro yang sempat tertinggal mulai mendekati Jorge Martin (Pramac Racing).

Di saat bersamaan, sang adik Pol Espargaro (Repsol Honda) harus menerima nasib apes setelah mengalami crash.

Baca Juga: MotoGP Argentina 2022 - Makin Ambyar, Francesco Bagnaia Gugup Jelang Balapan

Memasuki sepuluh putaran terakhir, persaingan sengit justru terjadi di barisan tengah.

Tiga pembalap yakni Fabio Quartararo, Luca Marini dan jawara MotoGP Qatar 2022, Enea Bastianini terlibat pertarungan untuk memperebutkan posisi kedelapan.

Bastianini yang sempat menyalip Marini justru melakukan kesalahan dan dimanfaatkan Quartararo untuk mengamankan posisi kesembilan.

Di putaran ke-17, Aleix Espargaro sebenarnya sempat menyalip Jorge Martin.

Akan tetapi, Martin dengan cepat merebut posisinya.

Aleix Espargaro kembali berhasil mengasapi Jorge Martin di putaran ke-20.

Baca Juga: MotoGP Argentina 2022 - Lagi-lagi Ukir Sejarah bersama Aprilia, Ini Target Selanjutnya Aleix Espargaro

Pembalap berpaspor Spanyol itu mampu mempertahankan posisinya sebagai pemimpin lomba hingga akhir.

Aleix Espargaro menjadi pembalap pertama yang menyentuh garis finis diikuti oleh dua pembalap Spanyol lainnya, Jorge Martin dan Alex Rins.