SportFEAT.com – Belum terjadi kesepakatan antara Yamaha dengan pembalapnya, kabar Honda yang ingin merekrut Fabio Quartararo kembali merebak.
Fabio Quartararo menjadi salah satu yang dijagokan untuk bisa memenangi MotoGP Argentina 2022 melihat performanya di MotoGP Indonesia 2022.
Memulai balapan dari posisi keenam, Quartararo harus puas menempati posisi kedelapan di akhir balapan.
Masalah performa top speed Yamaha yang belum rampung dari tes pramusim masih menjadi momok pembalap yang berjuluk El Diablo itu.
Ditambah lagi pada MotoGP Argentina 2022, Quartararo juga mengeluhkan grip belakang yang kurang sehingga menyulitkan sang pembalap untuk bisa menyalip lawan di depannya.
Karena masalah dapur Yamaha yang belum bisa diselesaikan hingga sekarang, Quartararo masih belum mau memperpanjang kontraknya dengan Yamaha.
Padahal kontrak Yamaha dengan Quartararo akan habis pada akhir tahun 2022.
Dengan kembali cederanya Marc Marquez, kabar Honda ingin mencari pengganti The Baby Alien kembali mencuat.