Find Us On Social Media :

Sejak Kontraknya Diperpanjang Ducati, Francesco Bagnaia Justru Menurun, Stoner Pasang Badan

Francesco Bagnaia menatap optimis balapan berikutnya di MotoGP Amerika Serikat 2022 lantaran mendapat banyak pelajaran di Argentina

SportFEAT.com - Performa menurun Francesco Bagnaia di awal musim MotoGP 2022 mendapat kritikan tajam, Casey Stoner ikut angkat bicara.

Hasil buruk Francesco Bagnia di awal musim MotoGP 2022 terus mendapat sorotan.

Dari 3 balapan yang telah bergulir, tak satupun berhasil diakhiri dengan naik podium oleh Francesco Bagnaia.

Francesco Bagnaia justru menorehkan hasil minor dengan baru meraih 12 poin dan  bertengger di peringkat 14 klasemen sementara MotoGP 2022.

Di seri pembuka Bagnaia gagal finis akibat crash, di seri Mandalika ia finis di posisi ke-15.

Baca Juga: MotoGP Americas 2022 - Perusak Dinasti Marc Marquez Telah Kembali, Kini Berani Incar Gelar Juara Dunia

Baru di seri Argentina pekan lalu, Bagnaia bisa sedikit lebih lega karena finis di 5 besar.

Meski demikian, kritikan tajam tetap menghampiri pembalap asal Turin, Italia itu.

Sejak meraih runner-up MotoGP 2021, harapan yang bertumpu di pundak Bagnaia memang lebih besar.

Terlebih di awal MotoGP 2022 lalu, Ducati telah memperpanjang kontrak dengan Bagnaia hingga musim 2024.