Find Us On Social Media :

Hasil Korea Open 2022 - Jonatan Christie Bikin Jepang Gigit Jari, 2 Tunggal Putra Indonesia Kompak ke 8 Besar

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie saat tampil di babak pertama Korea Open 2022, Rabu (6/4/2022) di Palma Indoor Stadium, Suncheon, Korea Selatan.

SportFEAT.com - Jonatan Christie berhasil mengalahkan satu-satunya harapan terakhir tunggal putra Jepang, Kodai Naraoka di babak 16 besar Korea Open 2022.

Jonatan Christie tampil menekan sejak awal gim dalam menghadapi Kodai Naraoka pada babak kedua Korea Open 2022, Kamis (7/4/2022).

Jonatan yang berstatus sebagai unggulan 3 Korea Open 2022, berhasil menang dengan taktis dalam laga yang berlangsung di lapangan 2 Palma Indoor Stadium, Suncheon, Korea Selatan itu.

Juara Swiss Open 2022 tersebut berhasil menaklukkan Kodai Naraoka dalam dua gim langsung dengan skor 21-16, 21-11 dalam durasi 42 menit.

Baca Juga: Hasil Korea Open 2022 - Fikri/Bagas Menangi Laga Derbi, Ahsan/Hendra Menang Mudah dalam 8 Menit, Leo/Daniel Tersisih

Sejak awal gim pertama, Jonatan sudah memegang kendali permainan.

Meski di akhir sempat nyaris terkejar, placing Jonatan berhasil menyulitkan pergerakan Naraoka.

Pada gim kedua, Jojo, sapaan akrab Jonatan, sempat tertinggal.

Namun ia langsung berbalik unggul dan terus meraup poin secara beruntun.

Serangan dan penempatan Jojo lagi-lagi sukses membuat tunggal putra peringkat 49 dunia itu pontang-panting.