SportFEAT.COM - Tunggal putra senior Malaysia Daren Liew, mengumbar janji usai masuk skuad untuk Thomas Cup 2022.
Malaysia tengah berbenah jelang tampil di ajang Thomas Cup 2022 yang berlangsung pada 8-15 Mei mendatang di Bangkok, Thailand.
Salah satu yang menjadi fokus utama Negeri Jiran adalah memperkuat komposisi pemain.
BAM selaku otoritas bulu tangkis Malaysia membuat kejutan dengan memanggil kembali mantan pemain pelatnas.
Baca Juga: Rekap Korea Masters 2922 - Rinov/Pitha Keok, Indonesia Cuma Sisakan 1 Wakil di Babak 8 Besar!
Sosok yang dimaksud adalah Daren Liew yang kini telah berusia 34 tahun.
Daren Liew dipanggil guna melengkapi skuad di nomor tunggal putra yang sebelumnya diisi Lee Zii Jia dan Ng Tze Yong.
Pemanggilan pemain ranking 35 dunia tersebut sempat mendapat kritik dari mantan pebulu tangkis Malaysia, seperti Rashid Sidek dan Lee Chong Wei.
Rashid Sidek dan Lee Chong Wei sempat khawatir dengan penunjukan Daren Liew karena performa kurang konsisten.
Kedua legenda bulu tangkis Malaysia itu justru berharap BAM mengandalkan barisan pemain muda untuk Thomas Cup 2022 mendatang.
Di sisi lain, Daren Liew mengaku mempunyai tanggung jawab besar jika akhirnya dipilih masuk skuad Malaysia.
Sebelumnya, Liew Daren pernah mendapat tanggung jawab serupa saat pertama kali tampil di Thomas Cp 2012 di Wuhan.
Baca Juga: Hasil Korea Masters 2022 - Fikri/Bagas Buat Wakil China Bertekuk Lutut usai Menangi 3 Gim Alot
"Jika terpilih dalam daftar final, saya akan dicoret sebagai single kedua, bahkan bukan sebagai single pertama," kata Daren Liew.
"Saya memiliki tanggung jawab ini selama penampilan Piala Thomas pertama saya," tambahnya, dikutip SportFeat dari Harian Metro.
Jika berdasarkan ranking saat ini, Daren Liew kemungkinan bakal dipasang sebagai tunggal putra kedua.
Ia akan mem-backup Lee Zii Jia yang berstatus sebagai tunggal putra pertama.
Sementara itu, tunggal putra ketiga diprediksi menjadi milik Ng Tze Yong yang saat ini menempati ranking 44 dunia.
Daren Liew pun berterima kasih atas kesempatan yang kembali diberikan BAM untuk membela Malaysia di Thomas Cup 2022.
Pemain kelahiran Kuala Lumpur itu pun berjanji akan memberikan kemampuan terbaik sebelum tampil di Thomas Cup 2022.
Baca Juga: Korea Masters 2022 - 4 Unggulan Kandas di Babak 16 Besar, Ada Rinov/Pitha dan 2 Andalan Tuan Rumah!
"Terlepas dari itu, pertama-tama saya ingin berterima kasih kepada Persatuan Bulu Tangkis Malaysia (BAM) yang telah mengundang saya kembali untuk bergabung dengan skuad Piala Thomas," ucap Daren.
"Meskipun belum 100 persen legal siapa yang akan hadir, saya akan berlatih seperti biasa selama minggu ini.
Lebih jauh, pria yang baru saja ditunjuk sebagai asisten pelatih Lee Zii Jia itu mengaku sempat tak percaya bahwa namanya masuk skuad.
"Sebenarnya sebelum ini saya tidak menyangka akan terdaftar dan setelah mendapatkan informasi nama dipanggil, saya terus mempersiapkan diri," ucap Daren.
"Sekarang saya ingin fokus di Piala Thomas dan tidak mau terlalu memikirkan hal lain," pungkas pemain kelahiran 6 Agustus 1987 tersebut.