Find Us On Social Media :

Korea Masters 2022 - An Se-young Kandas di Kampung Halaman, Lagi-lagi Dijegal Musuh Bebuyutan Asal China

Pebulu tangkis tunggal putri Korea Selatan, An Se-young, saat naik podium juara Korea Masters 2019, di Gwangju Woman's University, Minggu (24/11/2019).

SportFEAT.com - Tunggal putri nomor satu Korea Selatan, An Se-young, harus mengubur impian mempertahankan gelar di Korea Masters 2022 usai kalah di semifinal.

An Se-young kandas di babak semifinal Korea Masters 2022, Sabtu (16/4/2022).

Tunggal putri 20 tahun gagal mempertahankan gelarnya di Korea Masters 2022 setelah kalah dari He Bing Jiao.

Bermain di lapangan 1 Gwangju Yeonju, Gwangju, Korea Selatan, An Se-young kalah dua gim langsung dari He Bing Jiao dengan skor cukup telak, 11-21, 13-21.

Baca Juga: Meski Gagal di Korea Masters 2022, Indonesia Masih Punya Asa Lewat Tunggal Putra Kidal Ini di Dutch International 2022

Hasil tersebut membuat publik tuan rumah harus gigit jari.

Terlebih, Gwangju merupakan kampung halaman dari An Se-young.

Kekalahan An Se-young dari He Bing Jiao juga memastikan Korea Selatan gagal meraih gelar di sektor tunggal putri pada Korea Masters 2022.

Sebab, gelar tunggal putri Korea Masters 2022 dipastikan menjadi milik China lewat pertemuan He Bing Jiao dengan Chen Yu Fei pada babak final.

Baca Juga: Korea Masters 2022 - Terungkap! Ini Biang Keladi Kekalahan Bagas/Fikri dari Pasangan Non-unggulan Jepang