SportFEAT.COM - Absennya pebulu tangkis ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon di Thomas Cup 2022 jadi sorotan media asing.
PBSI telah merilis skuad Indonesia untuk mengikuti Thomas dan Uber Cup 2022.
Thomas dan Uber Cup 2022 sendiri menurut rencana akan berlangsung pada 8-15 Mei mendatang di Bangkok, Thailand.
Dalam kesempatan kali ini, PBSI mengumumkan bahwa mereka tidak akan diperkuat salah satu pemain andalan mereka.
Baca Juga: Rekap Setim Andrea Dovizioso Ungkap Sosok yang Membantu Meningkatkan Performanya di MotoGP 2022
Sosok yang dimaksud adalah pebulu tangkis ganda putra terbaik dunia Marcus Fernaldi Gideon.
Pebulu tangkis berusia 31 tahun itu dipastikan tidak akan memperkuat Indonesia di Thomas Cup 2022 karena masih dalam pemulihan.
Kabar absennya Marcus Fernaldi Gideon sontak menjadi perbincangan hangat media asing tak terkecuali Badminton Planet.
Media yang berbasis di Malaysia itu turut menyorot kabar yang menyatakan Marcus absen dari turnamen beregu terbesar di dunia tersebut.