Find Us On Social Media :

Dani Pedrosa Buka Peluang Reunian Bareng Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo di Ajang Balap Mobil

Mobil balap Dani Pedrosa pada ajang Lamborghini Super Trofeo 2022.

SportFEAT.com - Dani Pedrosa membuka peluang comeback jadi pembalap full time di ajang balap mobil. Tapi masih tergantung KTM di MotoGP.

Test rider KTM di MotoGP, Dani Pedrosa baru saja menjalani debut balapan mobil di Lamborghini Super Trofeo Europe di Sirkuit Imola, Italia awal April lalu.

Dani Pedrosa tidak finis terlalu buruk, ia berhasil finis di peringkat kesembilan pada race pertama di kelas Pro-Am.

Lalu mampu meningkat finis keemapt di race kedua.

Baca Juga: Rookie KTM Terlampau Jemawa Debut di MotoGP 2022: Saya Serasa Ditampar Keras

Penampilan debutnya di ajang balap mobil yang cukup impresif membuat publik ikut bertanya-tanya mungkinkah Pedrosa mau comeback balapan lagi.

Dikutip Sportfeat dalam wawancara eksklusif bersama Autosport, Dani Pedrosa tidak menolak kesempatan itu.

Pembalap berjulukan The Little Spaniard itu menunjukkan ketertarikan di ajang balap mobil.

Hanya saja, semua keputusannya akan tetap bergantung dengan pekerjaannya di KTM sebagai test rider.

Terutama jadwal-jadwal tes MotoGP yang harus ia kerjakan pada musim depan.