Namun pada Selasa pagi, Lee Zii Jia terlihat merapikan tasnya dan pergi keluar meninggalkan tempat pemusatan pelatihan.
Baca Juga: Thomas Cup 2022 - Ganda Putra Nomor Satu Malaysia Ingin Tiru Lee Chong Wei, Kenapa Nih?
Pebulu tangkis berusia 24 tahun itu juga tak hadir di pertandingan simulasi yang digelar oleh BAM pada Rabu (20/4/2022).
BAM selaku asosiasi bulu tangkis tertinggi Malaysia belum mengkonfirmasi secara resmi alasan ketidakhadiran Lee Zii Jia.
Dengan kejadian ini tentu bakal mengganggu persiapan Malaysia di ajang beregu dunia dua tahunan itu.
Jika benar Lee Zii Jia batal ikut bertanding di Thomas Cup 2022 tentu sebuah kerugian untuk tim Malaysia.
Baca Juga: Uber Cup 2022 - Ganda Putri Ranking 292 Dunia asal Malaysia Sebut Thailand Jadi Lawan Tersulit
Meski masih bermaterikan nama-nama seperti Ng Tze Yong, Leong Jun Hao, dan Aidil Sholeh Ali Sadikin tentu pengalam dan kemampuan Lee Zii Jia masih sangat diperlukan.
Apalagi, BAM tengah membidik gelar Thomas Cup 2022 untuk menjadi pembuka puasa gelar selama 30 tahun.
Perseteruan BAM dengan Lee Zii Jia memang bukan kabar baru.
Sebelumnya, di awal tahun 2022, Lee Zii Jia secara mengejutkan memutuskan untuk tidak berada di bawah BAM.
Baca Juga: Kepala Kru Ungkap Francesco Bagnaia Termakan Harapan Tinggi hingga Malah Tampil Jeblok di Awal Musim
Dengan keputusan itu, BAM langsung menjatuhkan sanksi kepada Lee Zii Jia selama dua tahun.
Namun akibat tekanan yang hebat dari pihak luar, BAM akihirnya mencabut sanksi tersebut.
Lee Zii Jia bahkan kembali dipanggil BAM untuk memperkuat Malaysia di Kejuaraan Beregu Asia 2022.
Di ajang tersebut, Lee Zii Jia mampu mengantarkan Malaysia keluar sebagai juara dengan mengalahkan Indonesia di partai final.