Find Us On Social Media :

Moto3 Portugal 2022 - Mario Aji Finis Pertama di FP2 dalam Kondisi Sulit, Manajer Tim Honda Lempar Pujian

Pembalap asal Indonesia, Mario Aji tampil melesat di FP2 Moto3 Portugal 2022, di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, Jumat (22/4/2022).

Baca Juga: Kejuaraan Asia 2022 - Misteri Sulitnya Indonesia Memecah Kebuntuan dalam 1 Dekade Terakhir

Mario Aji sendiri sangat bersyukur dan senang mampu bertahan di kondisi sulit pada FP2 tadi.

Terlebih kondisi cuaca sempat semakin memburuk hingga red flag sempat dikibarkan.

"Saya sangat senang dengan hasil hari ini, tapi saya masih tidak mau terlalu berpuas diri," ucap Mario Aji.

"Saya berusaha untuk terus meningkatkan waktu lap saya di pagi hari ini. Lalu setelah menganalisis data (dari FP1), kami (tim) menemukan strategi untuk hasil lebih baik di FP2."

Baca Juga: MotoGP Portugal 2022 - Valentino Rossi Berencana Jenguk Paddock VR46

"Saya merasa jauh lebih percaya diri di trek basah, saya sangat senang."

"Tapi kami masih harus terus bekerja keras untuk besok," ujar Mario Aji.

Pembalap bernomor 64 itu sangat yakin mampu balapan dengan apik di kondisi trek basah.

Mario lantas berharap bahwa besok pada sesi FP3, kondisinya tidak akan jauh berbeda.

Baca Juga: MotoGP Portugal 2022 - Ternyata Marc Marquez Juga Bisa Capek dan Mager

"Saya senang balapan dengan kondisi trek seperti ini di sini," ucap Mario.

"Sirkuit ini memiliki grip yang bagus kalau kondisinya basah. Jadi saya harap besok cuacanya juga akan bersahabat dengan saya."

"Saya berharap masih trek basah, tapi tidak terlalu berangin," pungkas Mario Aji.

Dengan memiliki hasil latihan bebas yang bagus, maka kombinasi catatan waktu yang didapat dari sesi tersebut akan turut membantu Mario Aji mendapatkan kans lebih besar untuk lolos Q2 pada kualifikasi.

Jika lolos Q2, Mario Aji juga berpeluang memilik starting grid bagus untuk balapan Moto3 Portugal 2022 pada Minggu (24/4/2022).

Hasil FP2 Moto3 Portugal 2022, Jumat (22/4).

POS. PEMBALAP NEGARA TIM WAKTU
1 Mario Aji INA Honda Team Asia 2m 2.491s
2 Diogo Moreira BRA MT Helmets - MSI 2m 2.544s
3 Riccardo Rossi ITA SIC58 Squadra Corse 2m 2.566s
4 Carlos Tatay SPA CFMOTO Racing PruestelGP 2m 2.589s
5 Ryusei Yamanaka JPN MT Helmets - MSI 2m 2.901s
6 Jaume Masia SPA Red Bull KTM Ajo 2m 3.156s
7 Scott Ogden GBR VisionTrack Racing Team 2m 3.340s
8 Tatsuki Suzuki JPN Leopard Racing 2m 3.394s
9 Ayumu Sasaki JPN Sterilgarda Husqvarna Max 2m 3.456s
10 Sergio Garcia SPA Valresa GASGAS Aspar Team 2m 3.489s
11 Deniz Öncü TUR Red Bull KTM Tech3 2m 3.642s
12 Kaito Toba JPN CIP Green Power 2m 4.294s
13 Stefano Nepa ITA Angeluss MTA Team 2m 4.447s
14 Ivan Ortolá SPA Angeluss MTA Team 2m 4.550s
15 Syarifuddin Azman MAL Rivacold Snipers Team 2m 4.604s
16 David Salvador SPA Sterilgarda Husqvarna Max 2m 4.656s
17 Izan Guevara SPA Valresa GASGAS Aspar Team 2m 4.700s
18 Daniel Holgado SPA Red Bull KTM Ajo 2m 4.801s
19 Joshua Whatley GBR VisionTrack Racing Team 2m 5.192s
20 Dennis Foggia ITA Leopard Racing 2m 5.288s
21 David Alonso COL GASGAS Aspar Team 2m 5.598s
22 Joel Kelso AUS CIP Green Power 2m 5.669s
23 Gerard Riu Male SPA BOE SKX 2m 5.722s
24 Andrea Migno ITA Rivacold Snipers Team 2m 6.234s
25 Taiyo Furusato JPN Honda Team Asia 2m 6.302s
26 Xavier Artigas SPA CFMOTO Racing PruestelGP 2m 6.733s
27 Ana Carrasco SPA BOE SKX 2m 7.205s
28 Elia Bartolini ITA QJMotor Avintia Racing Team 2m 7.521s
29 Matteo Bertelle ITA QJMotor Avintia Racing Team 2m 13.921s