SportFEAT.com – Jelang Kejuaraan Asia 2022, Kento Momota justru ungkap kondisinya belum 100 persen pulih.
Performa Kento Momota pada Kejuaraan Asia 2022 masih diragukan setelah tren menurun yang ia tunjukan di beberapa turnamen terakhir.
Sebelumnya, Kento Momota tumbang dari kompatriotnya, Kenta Nishimoto di German Open 2022.
Kemudian di turnamen terakhirnya, di All England Open 2022, Kento Momota juga harus takluk dari Lee Zii Jia di perempat final.
Sejak gagal memenangi medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Kento Momota masih belum berhasil kembali menapaki tangga juara
Kini, tunggal putra andalan Jepang itu bakal dihadapkan tekanan lagi di ajang Kejuaraan Asia 2022, yang digelar 26 April hingga 1 Mei 2022 mendatang.
Baca Juga: Kejuaraan Asia 2022 - Bertabur Pemain Top Dunia, Wakil Indonesia Diharapkan Mampu Manfaatkan Peluang
Di ajang Kejuaraan Asia 2022, sejatinya Kento Momota datang ke Manila dengan membawa rekor yang tidak bisa dianggap remeh.
Kento Momota merupakan kampiun Kejuaraan Asia pada edisi 2018 dan 2019.