Find Us On Social Media :

Kejuaraan Asia 2022 - Anthony Ginting Kantongi 2 Modal Berharga demi Wujudkan Misi Bangkit

Pemain tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, saat tampil pada babak pertama Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre & The Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Rabu (24/11/2021).

SportFEAT.com – Mengalami tren penurunan performa, Anthony Sinisuka Ginting patok Kejuaraan Asia 2022 jadi momentum kebangkitannya.

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting punya modal bagus jelang bertanding di Kejuaraan Asia 2022 Manila, Filipina.

Pada tahun 2019, Anthony Sinisuka Ginting membawa tim beregu bulu tangkis Indonesia meraih podium tertinggi di SEA Games 2019.

Sedangkan pada tahun 2020, Anthony Sinisuka Ginting juga kembali membawa Indonesia memenangi Kejuaraan Beregu Asia 2020.

Kejuaraan Asia 2022 sendiri akan memulai pertandingannya 26 April hingga 1 Mei 2022 mendatang.

Baca Juga: Kejuaraan Asia 2022 - Jelang Hadapi Chico, Kento Momota Terusik Satu Kelemahannya Ini

“Saya punya kenangan manis di Filipina,” kata Anthony Sinisuka Ginting dikutip Sportfeat dari siaran pers Humas PBSI.

“Dua kali bertanding di sini dan bisa membawa Indonesia juara."

"Semoga itu bisa terulang lagi sekarang.”

“Saya tidak sabar untuk segera bertanding,” tegas pria berusia 25 tahun itu.