Find Us On Social Media :

Kejuaraan Asia 2022 - Rexy Mainaky Berharap Ganda Putra Malaysia Mampu Ulangi Memori Manis 15 Tahun Silam

Rexy Mainaky legenda pebulutangkis Indonesia yang kini melatih tim Malaysia

SportFEAT.com – Rexy Mainaky ingin ganda putra Malaysia kembali ukir memori emas 15 tahun lalu dengan meraih gelar juara di Kejuaraan Asia 2022.

Malaysia memasang target tinggi meraih gelar juara dari sektor ganda putra di Kejuaraan Asia 2022.

Kejuaraan Asia 2022 memulai pertandingannya pada hari ini, Selasa (26/4/2022).

Kemenangan terakhir yang diraih ganda putra Malaysia didapat pada 15 tahun lalu.

Choong Tan Fook/Lee Wan Wah berhasil menjadi kampiun di Kejuaraan Asia edisi 2006 dan 2007.

Kala itu ganda putra Malaysia tersebut dibawah asuhan legenda bulu tangkis Indonesia, Rexy Mainaky.

Baca Juga: Kejuaraan Asia 2022 - Asisten Pelatih Lee Zii Jia Rela Pantau Wakil Indonesia demi Satu Misi Ini

Sempat berpisah, kini Rexy Mainaky kembali bersama BAM sebagai Direktur Kepelatihan ingin mengulang memori emas 15 tahun yang lalu.

Di Kejuaraan Asia 2022 nanti, Malaysia memang menurunkan skuad terbaiknya saat ini.