Find Us On Social Media :

Thomas Cup 2022 - Ada Kesamaan Susunan Pemain, Malaysia Bisa Tiru Taktik Indonesia?

Pebulu tangkis spesialis ganda Malaysia, Chia Weijie (kiri) masuk skuad untuk Thomas Cup 2022.

SportFEAT.com - Kemunculan satu pemain ganda putra Malaysia di skuad Thomas Cup 2022 membuat susunan pemain mereka hampir sama dengan Indonesia.

Dilihat dari susunan pemain di Thomas Cup 2022, ternyata Indonesia dan Malaysia memiliki kesamaan.

Pada Thomas Cup 2022, Indonesia terpaksa hanya membawa 3 pasangan asli ganda putra.

Mereka adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Asian Games 2022 Resmi Ditunda Sampai Tahun Depan

Berbeda dari edisi 2020 lalu, yang mana Indonesia membawa 4 pasangan ganda putra.

Penyebabnya tak lain karena Marcus Fernaldi Gideon masih harus absen untuk pemulihan pasca-operasi ankle.

Akhirnya Indonesia pun hanya membawa 3 pasangan dan 1 pemain ganda putra, sebab Kevin Sanjaya masih tetap dibawa.

Kevin Sanjaya akan jadi pemain yang kemungkinan besar bakal dipasangkan dengan tandem ganda putra lainnya.

Dengan membawa 3,5 pasangan ganda putra (7 pemain), Indonesia memilih untuk memperbanyak wakil di sektor tunggal.