Find Us On Social Media :

Hasil Uber Cup 2022 - Epic Comeback, Pemain 20 Tahun Sukses Kunci Kemenangan Indonesia Atas Prancis

Pebulutangkis tunggal putri, Aisyah Sativa Fatetani.

SportFEAT.com - Tampil di tunggal kedua, Aisyah Sativa Fatetani berhasil mengunci kemenangan Indonesia atas Prancis usai taklukan Leonice Heut.

Tunggal Putri Indonesia, Aisyah Sativa Fatetani yang turun di nomor tunggal kedua sukses menjalankan tugasnya di tunggal kedua.

Pebulu tangkis yang akrab dipanggil Tiva itu berhasil meraih kemenangan atas Leonice Huet dalam pertarungan rubber game.

Kalah telak di gim pertama tidak membuat pemain 20 tahun jebolan PB Djarum itu menyerah.

Tiva berhasil membalikkan keadaan pad gim kedua dan ketiga hingga sukses menyungkurkan salah satu andalan tunggal putri Prancis itu.

Bermain tiga gim selama 49 menit di lapangan 3 Impact Arena, Bangkok, Thailand, Tiva menang dengan skor 12-21, 21-13, 21-15.

Dengan kemenangan ini, tim Uberr Indonesia memastikan kemenangan pertamanya di babak penyisihan grup A atas Prancis dengan skor 3-0.

Di awal gim pertama, Leonice sebenarnya tampil lebih baik dari Tiva. Tiva yang baru debut di ajang senior ini masih banyak melakukan kesalahan sendiri.

Baca Juga: Hasil Uber Cup 2022 - Komang Ayu Menang Dramatis, Indonesia Unggul 1-0 Atas Prancis

Leonice Huet yang berperingkat 55 dunia berhasil bermain taktis lebih taktis dari tunggal putri Indonesia dengan unggul cepat 1-5.