Find Us On Social Media :

Line-up Thomas Cup 2022 - Indonesia vs Thailand, Bagas/Kevin Main!

Pemain ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo saat latihan jelang Thomas Cup 2022 di Bangkok Thailand, Sabtu (7/5/2022)

SportFEAT.com - Line-up atau susunan pemain Indonesia vs Thailand di Thomas Cup 2022 telah dirilis. Kevin Sanjaya akan berpasangan dengan Bagas Maulana di partai ganda putra kedua.

Line-up pemain Indonesia vs Thailand di penyisihan Grup A Thomas Cup 2022 hari ini, Senin (9/5/2022) telah dirilis.

Kevin Sanjaya Sukamuljo dipastikan akan turun berlaga pada laga malam ini.

Kevin Sanjaya akan berpasangan dengan Bagas Maulana di Thomas Cup 2022.

Baca Juga: Hasil Thomas Cup 2022 - Perjuangan Popov Bersaudara Berakhir Getir usai Peristiwa Memilukan

'Debut' tandem Bagas/Kevin ini bakal terlihat di partai keempat karena duo pemain jebolan PB Djarum itu akan bermain sebagai ganda putra kedua.

Sedangkan posisi ganda putra pertama akan dimainkan oleh ganda putra Indonesia peringkat 2 dunia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

The Daddies akan menjalani laga pertamanya di Thomas Cup 2022 kali ini.

Sedangkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto diistirahatkan.

Sementara itu di sektor tunggal putra, Indonesia tidak mau mengambil risiko.

Baca Juga: Link Live Streaming Thomas Cup 2022 - Indonesia Incar Kemenangan Kedua Guna Perbesar Peluang Lolos Fase Grup

Skuad Merah Putih di sektor tunggal akan turun dengan kekuatan penuh.

Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie dan Shesar Hiren Rhustavito akan kembali bermain malam ini.

Tantangan besar Indonesia akan ada di dua partai pertama.

Ginting yang turun di partai pembuka akan berjumpa dengan si bocah ajaib Thailand, Kunlavut Vitidsarn.

Baca Juga: Thomas Cup 2022 - Usai Debut Manis, Bagas/Fikri Tepis Isu Menurun Sejak Juara All England

Sementara di partai kedua, Ahsan/Hendra juga tak boleh meremehkan ganda putra muda Thailand, Chaloempon Charoenkitamorn/Nanthakarn Yordphaisong.

Ganda putra Thailand tersebut kemarin sudah hampir membuat jawara Korea Open 2022, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae kesulitan di laga Thailand vs Korea Selatan yang berakhir dengan kekalahan tipis tim tuan rumah, 2-3.

Baca Juga: Thomas Cup 2022 - Faktor-faktor Luar Tak Membuat Konsentrasi Fajar/Rian Terganggu

Di partai ketiga, Jonatan Christie juga mesti siaga melawan Kantaphon Wangchareon.

Meski di turnamen individual Wangcharoen sering terjegal, ia punya trek apik setiap kali bermain di ajang beregu bersama skuad Negeri Gajah Putih.

Di Thomas Cup 2020 tahun lalu, Wangchareon masih turun sebagai tunggal pertama dan ia mampu mengalahkan Ginting.

Baca Juga: Jadwal Thomas Cup 2022 - Indonesia vs Thailand, Ujian Besar Para Tunggal Putra Merah Putih

Laga Indonesia vs Thailand akan digelar pada pukul 19.00 WIB.

Berikut line-up atau susunan pemain Indonesia vs Thailand di babak kedua penyisihan Grup A Thomas Cup 2022, Senin (9/5/2022).

Indonesia vs Thailand

MS1 - Anthony Sinisuka Ginting vs Kunlavut Vitidsarn

MD1 - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Chaloenpon Charoenkitamorn/Nanthakarn Yordphaisong

MS2 - Jonatan Christie vs Kantaphon Wangcharoen

MD2 - Bagas Maulana/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul

MS3 - Shesar Hiren Rhustavito vs Sitthikom Thammasin