SportFEAT.com - Suzuki akhirnya resmi mengumumkan bakal mundur dari kejuaraan MotoGP di akhir tahun 2022 dengan alasan mengurangi biaya ekonomi.
Kabar Suzuki sebenarnya sudah santer terdengar seusai gelara MotoGP Spanyol 2022 dua pekan lalu.
Namun selama periode tersebut, pabrikan Hamamatsu memilih bungkam.
Sebelumnya diketahui, malam kemarin, Carmelo Ezpeleta selaku CEO Dorna sudah melakukan diskusi tentang masa depan Suzuki bersama MotoGP.
Sayangnya Kamis (12/5/2022) siang, Suzuki dan MotoGP sama-sama mengumumkan mereka resmi berpisah di akhir musim ini.
"Suzuki Motor Corporation sedang berdiskusi dengan Dorna mengenai kemungkinan penghentian partisipasi Suzuki di MotoGP pada akhir tahun 2022," tulis Dorna dari laman resmi MotoGP.com.
"Sayangnya, situasi ekonomi saat ini dan kebutuhan untuk memusatkan upayanya pada perubahan besar yang dihadapi dunia Otomotif di tahun-tahun ini,
memaksa Suzuki untuk secara drastis mengurangi biaya terkait balap dan menggunakan semua sumber daya ekonomi dan manusianya dalam mengembangkan teknologi baru."