SportFEAT.com – Pit Beirer, selaku Manajer KTM sebut hubungan Aprilia dengan Aleix Espargaro adalah kesolidan yang sulit untuk dipisahkan.
Kendati tak muda lagi, Aleix Espargaro sedang mengalami top performa selama kariernya di MotoGP.
Hingga kini, pembalap Aprilia itu menjadi salah satu pembalap yang paling konsisten dengan torehan 4 podium dan satu kemenangan.
Dengan catatan tersebut membuat Aleix Espargaro kini menempati posisi kedua klasemen sementara MotoGP 2022 dengan koleksi 98 poin.
Raihan angka tersebut hanya terpaut 4 poin dari Fabio Quartararo yang masih berada di puncak.
Baca Juga: Terkuak! Bukan Hanya Gara-gara Motor Saja, Marc Marquez Melempem di MotoGP 2022 Akibat Hal Ini
Dengan kesuksesan tersebut Pit Beirer selaku manajer KTM melemparkan pujiannya terhadap pembalap berusia 32 tahun itu.
"Saya melihat ke arah Aprilia dengan heran,” buka Beirer dikutip Sportfeat dari Speedweek.com.
“Karena apa yang telah dicapai Aleix setelah pekerjaan pengembangannya yang luar biasa untuk Aprilia patut dihormati.”
Baca Juga: Pelatih Asal Indonesia Minta Raja Bulu Tangkis Jangan Sombong usai Juarai Thailand Open 2022
“Aleix memberi cap pada proyek ini. Dia sebenarnya termasuk dalam tim kerja ini. Kami tidak ingin mengganggu, karena Aprilia dan Aleix adalah satu paket yang dimiliki bersama.”
“Saya tidak berharap banyak dengan merobek paket ini," imbuhnya.
Dengan raihan yang begitu impresif, Aleix Espargaro yang belum diperpanjang kontraknya menjadi komoditi panas bursa transfer pembalap MotoGP.
Apalagi kontrak pembalap asal Spanyol itu akan habis di akhir musim ini.
Baca Juga: Ungguli Malaysia, Indonesia Finis 3 Besar di Klasemen Akhir Medali SEA Games 2021
Namun melihat situasi solidnya hubungan antara Aleix Espargaro dan Aprilia membuat Pit Beirer memilih mundur mengejar tanda tangan sang pembalap.
“Oleh karena itu tidak ada negosiasi dengan Aleix,” Beirer menjelaskan lagi.
“Kami belum menyentuh paket ini. Aleix juga tidak mendekati kami.”
“Apa pun yang hilang antara Aleix dan Aprilia, dari satu sisi atau yang lain, kedua pasangan harus bekerja sama. Karena paket ini juga akan berjalan dengan baik di masa depan,” tutupnya.
Baca Juga: Debutan Ganda Putri Indonesia Langsung Dipatok Target Tinggi usai Raih Medali Emas SEA Games 2021
Kendati menekankan tidak adanya pembicaraan dengan Aleix Espargaro, Beirer mengkonfirmasi jika KTM Motorsport melakukan pembicaraan negoisasi dengan beberapa pembalap top.
Nama-nama seperti Pol Espargaro (Repsol Honda), Alex Rins (Suzuki Ecstar), dan Jack Miller (Ducati Lenovo) jadi incaran Beirer untuk memperkuat KTM di musim depan.