SportFEAT.com – Sedang berada di top performanya, Enea Bastianini berniat perbaiki rekor Gresini saat balapan di MotoGP 2022.
Jelang MotoGP Italia 2022, Enea Bastianini datang ke Surkuit Mugello dengan membawa modal yang sangat apik.
Di MotoGP Prancis 2022, Bastianini berhasil tampil fantastis dengan menjadi yang tercepat.
Tampil di hadapan publik Italia digadang-gadang bakal melecutkan semangat Bastianini untuk kembali tampil impresif.
Hingga 7 seri MotoGP 2022 sudah berjalan, pembalap berusia 24 tahun itu hanya berjarak 8 poin dari Fabio Quartararo yang masih memimpin dengan 102 poin.
Baca Juga: Kesal dan Jengkel, Bos RNF Yamaha Menyesal Rekrut Andrea Dovizioso
Namun, Bastianini patut sedikit berbangga dengan menjadi pembalap dengan kemenangan terbanyak, yaitu tiga.
Kendati sedang on-fire, Bastianini patut waspada sebab hasil terbaik Gresini di Sirkuit Mugello hanya podium kedua pada MotoGP 2004.
Sete Gibernau dengan motor Honda RC211V harus puas finis di posisi kedua di belakang Valentino Rossi (Yamaha).
Di tahun 2015, saat Bastianini masih berada di kelas Moto3, menjadi posisi terbaiknya dengan raihan posisi kelima.
Baca Juga: Ducati Pasoki Enea Bastianini dengan Banyak Fasilitas Tim Pabrikan
“Dua sirkuit berikutnya yang akan dipakai untuk menggelar MotoGP benar-benar saya sukai," buka Bastianini dikutip Sportfeat dari laman resminya.
"Di Montmelo (Circuit de Barcelona-Catalunya), saya sudah pernah naik podium.”
“Di Mugello, meskipun saya menyukainya, saya belum pernah naik podium. Mungkin tahun ini menjadi waktu yang tepat.
"Setelah hasil impresif di Prancis, kami akan membuktikan mampu konsisten kompetitif di Italia dan Spanyol,” imbuhnya.
Baca Juga: Terkuak! Satu Sosok Ini Punya Peran Penting Antar Lee Chong Wei dan Lee Zii Jia Raih Banyak Prestasi
Sementara itu, rekan setimnya di Gresini, catatan Fabio Di Giannantonio punya catatan lebih baik.
Giannantonio mampu meraih 3 kali podium secara beruntun saat berada di kelas Moto3, pada 2016 (P2), 2017 (P2), dan 2018 (P3).
“Mugello tempat spesial bagi saya, mungkin untuk semua pembalap Italia," tutur Giannantonio.
"Target kami di sana nanti adalah mencoba minimal mengulang hasil di Le Mans, yang benar-benar mendongkrak motivasi kami.”
Baca Juga: Hans-Kristian Vittinghus Akan Segera Gantung Raket, Ini Turnamen Terakhirnya
“Balapan di Mugello selalu berbeda. Karena itulah saya ingin merebut hasil spesial karena menyukai trek ini.”
MotoGP Italia 2022 dijadwalkan akan digelar 29 Mei 2022.