SportFEAT.COM - Update ranking BWF terbaru, Anthony Ginting tergusur oleh raja bulu tangkis Malaysia Lee Zii Jia, pun dengan Ahsan/Hendra yang digeser Hoki/Kobayashi.
Federasi Badminton Dunia (BWF) telah merilis update ranking pemain dunia terbaru pada Selasa (24/5/2022).
Tidak ada perubahan signifikan dari ranking dunia terbaru usai gelaran Thailand Open 2022 yang berakhir Minggu (22/5/2022) lalu.
Namun demikian, beberapa pemain Indonesia terpaksa menerima kenyataan, melorot dari peringkat sebelumnya.
Baca Juga: Eng Hian Bocorkan Target Apriyani/Fadia Usai Raih Medali Emas SEA Games 2021
Dari nomor tunggal putra terdapat sang pemain terbaik Anthony Sinisuka Ginting.
Peraih perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu melorot satu setrip ke posisi keenam.
Anthony Ginting digusur oleh raja bulu tangkis Malaysia Lee Zii Jia yang akhir pekan lalu menjuarai Thailand Open 2022.
Sementara, Jonatan Christie masih tertahan di peringkat kedelapan dunia.
Baca Juga: Biang Kerok Kekalahan Ganda Putra Nomor 1 Malaysia dari Fajar/Rian di Thailand Open 2022 Terkuak!
Adapun Shesar Hiren Rhustavito bertengger di posisi ke-26 dunia, sedangkan Chico Aura Dwi Wardoyo melorot dua setrip ke ranking 46 dunia.
Dari sektor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung masih stagnan di peringkat ke-30 dunia.
Penurunan peringkat justru dialami oleh tunggal putri masa depan Tanah Air, Putri Kusuma Wardani.
Peraih perunggu SEA Games 2021 itu kini menempati urutan ke-52 dunia atau melorot dua anak tangga dari posisinya minggu lalu.
Baca Juga: Pengurus PBSI Beberkan Kondisi Marcus Gideon Jelang Comeback di Indonesia Masters 2022
Beralih ke nomor ganda putra, pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mengalami nasib kurang mengenakkan.
Duet berjulukan The Daddies itu merosot satu setrip ke urutan ketiga dunia.
Posisi mereka diambil alih ganda putra Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Dari sektor ganda putri, belum ada perubahan signifikan di tabel peringkat dunia terbaru BWF.
Peraih emas Olimpiade Tokyo 2020 Greysia Polii/Apriyani Rahayu masih bertahan di ranking enam dunia.
Di sisi lain, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti masih menjadi ganda campuran terbaik Indonesia hingga saat ini.
PraMel kini menempati posisi kelima dunia atau satu setrip di belakang wakil China Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping.
Berikut update ranking BWF dunia terbaru per tanggal 22 Mei untuk wakil Indonesia
Tunggal putra
Anthony Sinisuka Ginting (6)Jonatan Christie (8)Shesar Hiren Rhustavito (24)Tommy Sugiarto (32)Chico Aura Dwi Wardoyo (46)
Tunggal putri
Gregoria Mariska Tunjung (30)Fitriani (46)Ruselli Hartawan (47)Putri Kusuma Wardani (52)
Ganda putra
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1)Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3)Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (7)Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (16)Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (20)Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (23)
Ganda putri
Greysia Polii/Apriyani Rahayu (6)Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto (27)Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta (29)Nita Violina Marwah/Putri Syaikah (40)
Ganda campuran
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (5)Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (13)Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (19)Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso (28)Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (46)Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela (70)