SportFEAT.com – Jelang MotoGP Italia 2022, Fransesco Bagnaia berambisi raih hasil positif agar menjaga kans dalam perebutan gelar juara dunia musim ini.
Tak sedikit pembalap melakoni MotoGP Italia 2022 sebagai pembalap tuan rumah.
Selain tuan rumah dari Ducati, MotoGP Italia 2022 hal serupa juga dirasakan oleh pembalapnya, Fransesco Bagnaia.
MotoGP Italia 2022 sendiri bakal digelar pada Minggu (29/5/2022).
Meski sempat mengalami kesulitan di awal-awal musim, pembalap yang akrab dipanggil Pecco Bagnaia itu kini perlahan mulai tampil impresif.
Baca Juga: Pengamat MotoGP Sebut Kondisi Fisik Marc Marquez Tak Pernah Membaik usai Alami Cedera Panjang
Pecco Bagnaia berhasil merebut kemenangan pertamanya saat menjalani balapan di MotoGP Spanyol 2022.
Runner up MotoGP 2021 itu sebenarnya memilki peluang besar meraih kemenangan back-to-back.
Sayangnya catatan itu tercoreng dengan jatuhnya Pecco di seri selanjutnya, MotoGP Prancis 2022.