Find Us On Social Media :

Indonesia Masters 2022 - Belum Puas Gusur Peringkat Ginting, Raja Bulu Tangkis Malaysia Punya Target Baru Mentas di Istora Senayan Jakarta

Tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia saat tampil di perempat final Thomas Cup 2022, di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Kamis (12/5/2022).

SporFEAT.com - Setelah menggusur peringkat Ginting, kini raja bulu tangkis Malaysia Lee Zii Jia telah menetapkan target baru menuju Indonesia Masters 2022.

Tunggal putra terbaik Malaysia, Lee Zii Jia, menatap turnamen Indonesia Masters 2022 dengan tujuan lebih besar.

Di Indonesia Masters 2022, Lee Zii Jia akan datang sebagai unggulan kelima tunggal putra.

Juara Asia 2022 itu kini akan tampil dengan membawa misi khusus.

Tidak sekadar berlaga untuk mencapai hasil bagus, Lee Zii Jia ingin penampilannya di Indonesia Masters 2022 dapat membantu dia mewujudkan ambisi menembus peringkat tiga besar dunia.

Baca Juga: Indonesia Masters 2022 - Pebulu Tangkis Ganda Putra Rangking 7 Dunia Bocorkan Hal yang Paling Dirindukan

Pekan lalu, Lee Zii Jia sudah sukses menggusur Anthony Sinisuka Ginting di peringkat lima dunia.

"Saya akan menetapkan target baru," kata Lee Zii Jia dikutip Sportfeat dari Stadium Astro.

"Mungkin di akhir tahun ini saya bisa mencapai peringkat dua atau tiga dunia di tunggal putra," kata Lee bertekad.