Find Us On Social Media :

Indonesia Masters 2022 - Strategi Rehan/Lisa Demi Pulangkan Peraih Emas Olimpiade Tokyo 2020

Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto dan Lisa Ayu Kusumawati, Atlet bulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting (Anthony Ginting), sedang bertanding di Istora Senayan, Jakarta pada 8 Juni 2022.

Baca Juga: Indonesia Masters 2022 - Comeback di Istora, Anthony Ginting Jelaskan Plus Minus Soal Keriuhan Penonton yang Hadir

Rehan/Lisa bahkan sudah menyiapkan strategi khusus untuk memulangkan Wang/Huang dari Indonesia Masters 2022.

Strategi pertama adalah bermain lepas dan menunjukkan semangat tinggi di lapangan nanti.

“Justru karena mereka di atas, kami mau nggak mau bermain lepas," ungkap Lisa, dikutip SportFeat dari laman PB Djarum.

"Kalau di atas kertas kan pasti menang mereka, jadi kami ingin membuktikan saja.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2022 - Sering Lakukan Kesalahan, Chico Keok 2 Gim Langsung di Tangan Juara Dunia 2021

“Kalau dilihat dari segi apapun kan mereka masih unggul, tapi kami ingin menunjukkan daya juang kami saja," sahut Rehan.

"Bola kemana pun kalau bisa kaya tadi, kami kejar terus,” tambahnya.

Selain hal itu, Rehan/Lisa juga menyiapkan mental kuat di depan pendukung Istora yang terkenal sangat gaduh.

“Persiapannya, dari faktor penonton kami harus antisipasi karena kami belum pernah mengalami yang situasi seperti ini, terus juga harus ekstra pemanasan, harus langsung in,” kata Lisa.

“Atmosfere di sini kan beda, apalagi di Indonesia di kandang sendiri, pasti ada penyesuaian," timpal Rehan.

"Tapi kalau sudah dapet feelnya, yang penting mentalnya harus kuat, karena kan ada faktor penonton juga di sini,” tutup putra Tri Kusharjanto tersebut.

Baca Juga: Jadwal Indonesia Masters 2022 - 3 Derbi Merah Putih Tersaji Hari Ini, Marcus/Kevin Ladeni Wakil Thailand!