Find Us On Social Media :

Indonesia Masters 2022 - Nyaris Kena Epic Comeback, Ini Rahasia Fajar/Rian Jungkalkan Jawara Olimpiade Tokyo 2020

Atlet bulu tangkis ganda putra Indonesia, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto, sedang bertanding di Istora Senayan, Jakarta, 10 Juni 2022.

SportFEAT.COM - Fajar/Rian beberkan jalannya pertandingan saat berhasil kalahkan jawara Olimpiade Tokyo 2020 di perempat final Indonesia Masters 2022.

Ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil menapakkan kakinya ke semifinal Indonesia Masters 2022.

Kepastian itu didapat setelah unggulan kelima turnamen tersebut menang di babak delapan.

Fajar/Rian sukses memulangkan unggulan ketiga sekaligus jawara Olimpiade Tokyo 2020, Lee Yang/Wang Chi-lin.

 Baca Juga: Jadwal Semifinal Indonesia Masters 2022 - Ginting Jumpa Raja Bulu Tangkis Dunia, Minions Waspadai Ganda Putra China Racikan Baru

Dalam pertandingan yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (10/6/2022), duet FajRi menang straight games, 21-15, 21-18.

Kemenangan ini sekaligus membalaskan dendam di pertemuan terakhir yang tersaji di Thomas Cup 2020, Oktober tahun lalu.

Saat itu, Fajar/Rian kalah 26-28, 21-16, 14-21 dari Lee/Wang.

"Pertandingan hari ini luar biasa, karena main di rumah sendiri dan melawan juara Olimpiade," kata Rian, dilansir SportFeat dari PB Djarum.