Find Us On Social Media :

Dikalahkan Apriyani/Fadia Buat Ganda Putri Terbaik Malaysia Punya PR Besar Jelang Indonesia Open 2022

Atlet bulutangkis ganda putri Malaysia, Pearly Tan dan Thinaah Muralitharan, sedang bertanding di Istora Senayan, Jakarta, 11 Juni 2022.

SportFEAT.com - Jelang Indonesia Open 2022, ganda putri terbaik Malaysia Pearly Tan/Muralitharan Thinaah masih punya PR besar usai dikalahkan Apriyani/Fadia pekan lalu.

Kekalahan Pearly Tan/Muralitharan Thinaah dari Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di Indonesia Masters pekan lalu membuat kelemahan mereka semakin jadi sorotan.

Menjelang partisipasi menuju Indonesia Open 2022, Pearly Tan/Muralitharan Thinaah diharapkan mampu memperbaiki kekuarangan mereka.

Hal itu disampaikan oleh Direktur Kepelatihan Ganda BAM, Rexy Mainaky.

Baca Juga: Resmi Gantung Raket, Greysia Polii Buka Suara Soal Teka-teki Karier Selanjutnya di BWF

Pelatih asal Indonesia itu masih melihat kelemahan besar dari Tan/Thinaah yang wajib segera mereka hilangkan.

Terutama soal kekuatan fisik.

"Fisik mereka harus lebih kuat," tegas Rexy Mainaky dikutip Sportfeat dari The Star.

"Kalau fisik kuat, power mereka akan membantu serangan mereka, dan itu akan membantu menghadapi pasangan-pasangan top dunia," imbuh peraih medali emas Olimpiade Atlanta 1996 tersebut.

Pada semifinal Indonesia Masters 2022 pekan lalu, kekuatan fisik Tan/Thinaah memang  kalah jauh dengan Apriyani/Fadia.