Find Us On Social Media :

Indonesia Open 2022 - Trauma Kalah, Ganda Putra Nomor Satu Malaysia Takut Pasang Target padahal Ngebet Juara, Rexy Mainaky Geregetan

Ganda putra Malaysia. Aaron Chia/Soh Wooi Yik tramu kalah dan enggan pasang target Indonesia Open 2022.

SportFEAT.com - Ganda putra nomor satu Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dihantui trauma kekalahan hingga takut pasang target jauh di Indonesia Open 2022. Rexy Mainaky geregetan.

Aaron Chia/Soh Wooi Yik menatap ajang Indonesia Open 2022 yang resmi dimulai hari ini, Selasa (14/6/2022) dengan rasa sedikit was-was.

Ganda putra unggulan lima Indonesia Open 2022 tersebut masih diliputi rasa trauma akibat kekalahan pekan lalu di Indonesia Masters yang juga digelar di Istora Senayan, Jakarta.

Aaron Chia/Soh Wooi Yik saat itu kalah dari pasangan jebolan kualifikasi Liang Wei Keng/Wang Chang dari China dalam laga rubber game.

Kekalahan Chia/Soh tersebut cukup membekas.

Bukan hanya karena kegagalan mereka mencapai babak semifinal, melainkan karena faktor keracunan makanan yang mempengaruhi kondisi kesehatan mereka.

Baca Juga: Indonesia Open 2022 - Wakil India Mundur Berjamaah, Hasil Undian Berubah Lagi, Ahsan/Hendra Vs Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi

Sebelum laga, ganda putra peringkat 6 dunia itu sebenarnya sudah tidak enak badan, namun nekat memutuskan tampil dan berakhir kalah.

Sebagai informasi, Chia/Soh dan sejumlah wakil Malaysia lainnya diduga mengalami keracunan makanan akibat makanan yang tidak higienis dari pihak hotel tempat mereka menginap.

Kini Chia/Soh memutuskan pindah hotel jelang laga Indonesia Open 2022.